Tingkatkan Kualitas Guru di Asia Tenggara

”Dalam hal ini SEAMEO BIOTROP dan SEAMOLEC dapat memberikan suatu solusi dan inovasi bagi perkembangan pembelajaran urban agriculture untuk guru-guru,” ujar Irdika yang juga menjadi dosen di Departemen Silvikultur Fakultas Kehutanan Institut Pertanian Bogor (IPB).

Dengan melakukan aktivitas urban agriculture, lanjutnya, guru-guru dapat memberikan contoh yang berguna kepada anak anak didiknya dalam pemanfaatan lahan yang terbatas di perkotaan.

Menurutnya, pemahaman yang lebih mendalam dan meluas mengenai urban agriculture adalah konsep ini tidak lagi sekadar gaya hidup kaum perkotaan, tapi sebagai jawaban meningkatkan kepedulian masyarakat perkotaan terhadap kualitas makanan, gizi, kesehatan dan lingkungan sekitar.

”Manfaat lain dari urban agriculture adalah menghasilkan sayuran sebagai sumber nutrisi sehat, mengurangi impor sayuran mengurangi emisi karbon, menghijaukan lingkungan, dan membantu mengurangi dampak pemanasan global,” pungkasnya.(bbs/ziz)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan