CIMAHI – Enam mahasiswa Universitas Jenderal Achmad Yani (Unjani) Cimahi yang sempat ditahan pihak kepolisian saat ikut berunjuk rasa menolak pengesahan RKHUP dan UU KPK yang berujung ricuh di Jakarta pada Selasa (24/9) sudah dijemput dan dipulangkan kepihak keluarga masing-masing.
Keenam mahasiswa tersebut adalah Deni Muharram, Asep Irfan Maulana, Muhammad Ramanda Nugraha, Rizki Dian, Rizal Lesmana, Vikri Permana yang merupakan mahasiswa Prodi Elektro Fakultas Teknik Angkatan Tahun 2017.
Wakil Rektor III Unjani, Asep Kurniawan mengungkapkan, diamankannya keenam mahasiswa tersebut oleh pihak kepolisian bukan karena tindakan anarkis saat unjuk rasa, tetapi karena terkena sweeping, sebab waktu yang diberikan untuk melakukan unjuk rasa sudah habis. Sehingga dibawa ke Polda Metro Jaya dan harus menjalani pemeriksaan pihak berwajib.
”Karena terhambat macet di sekitar Cikampek, mereka tiba sekitar pukul 17.30 WIB atau mendekati batas akhir demo. Jadi sebenarnya mereka belum sempat ikut demo,” ungkap Asep, saat ditemui di Unjani Cimahi, Jalan Terusan Sudirman, Jumat (27/9).
Dia menjelaskan, sebelum melakukan tindakan, pihaknya terlebih dahulu mencari informasi yang sempat simpang siur mengenai adanya mahasiswa yang hilang usai mengikuti aksi menolak RKHUP di Jakarta. Setelah infonya valid, pihaknya mengirimkan tim yang terdiri dari beberapa dosen yang diberinama ‘Rusa Hitam’ ke Jakarta untuk menelusurinya.
Setelah dilakukan pengecekan ke Polda Metro Jaya, lanjutnya, akhirnya keberadaan mereka dapat diketahui dan bisa dibawa pulang setelah ada jaminan berupa pembinaan dari pihak Unjani.
”Alhamdulillah mahasiswa kami dalam kondisi baik. Sudah berkumpul dengan teman-teman dan keluarga,” jelasnya.
Dia mengakui, jika sebelum berangkat ke Jakarta, mahasiswanya sempat menemuinya untuk meminta izin. Namun dirinya merasa aneh saat para mahasiswa malah meminta bantuan advokasi, akomodasi dan bus.
”Pengalaman saya kalau demo bukan dari kampus (akomidiasi dan advokasinya). Lalu saya sempat tanya perihal titik chaos, titik kumpul hingga Koordinator Lapangan (Korlap) aksi hingga keberangkatan. Namun jawabannya tidak jelas,” bebernya.
Dari hal tersebut, Asep menilai jika mahasiwanya tersebut belum mempunyai menejemen aksi.
”Saya sebetulnya berat hati, mungkin jiwa muda mereka pergi. Tapi tetap saya pantau,” ucapnya.