Al Aqsha Gelar ISSAC 2019

”Kita peringkat ke 7 tingkat SMP di Kabupaten Sumedang. Kita juga mengirimkan O2SN olimpiade Matematika di ting­kat provinsi. Kita pernah jua­ra lomba cerdas cermat ma­tematika, kita sudah menem­puh level provinsi,” katanya.

Di tempat yang sama Pimpi­nan Pondok Modern Al Aqsha

Dr KH Mukhlis Aliyudin MAg mengatakan semoga acara ISSAC ini berjalan sukses dan lancar.

”Kami mengakui acara ini bagian dari promosi, sebab Al Aqsha belum pernah pro­mosi sebelumnya. Meski mi­nim publikasi namun Al Aqsha pernah menjuarai juara na­sional bidang Keagamaan,” katanya.

Menurut Kiayi, Al Aqsha merupakan pondok pesantren Salafi tetapi berkurikulum modern. Sebagai bagian dari cabang Pesantren Gontor, Al Aqsha berkomitmen mencip­takan generasi yang cerdas baik secara agama maupun ilmu pengetahuan dan tek­nologi.

”Ciri Cabang Gontor, ustad di Al Aqsha banyak alumni Gontor,” katanya.

Di Al Aqsha ada program setiap hari ada khatam Al Quran. Sehingga dalam kurun waktu tiga tahun siswa siswi Al Aqsha bisa khatam Al Quran.

”Kami juga menerima siswa tidak mampu, bagi wali san­tri yang memiliki KTM insya Allah digratiskan sekolah di sini,” ujarnya.

Terkait penyelenggaraan ISSAC, lanjut Kiayi atas nama pimpinan Pondok Modern Al Aqsha mohon maaf apabila pelayanan dan jamuannya kurang memu­askan bagi peserta dan of­ficial. Karena persiapannya hanya satu bulan.

”Terakhir semoga ISSAC ini berjalan sukses. Kami yakin penyelenggaraan netral dan objektif. Baik juri maupun wasit semuanya netral dan bisa menjaga ke indepen­densi acara,” katanya.

Sementara itu Anggota DPD RI Eni Sumarni MKes yang turut hadir dalam acara itu mengatakan sangat mendu­kung setiap acara keagamaan dan prestasi siswa seperti ini. Semoga ISSAC Internasional bisa terselenggara di Al Aqsha, ISSAC dapat menghasilkan generasi yang islami, cerdas, dan berahlakqarimah.

Bunda Eni mengucapkan selamat bertanding kepada peserta dan selamat kepada para juara. Yang terpenting lanjut Eni, sportivitas dan ber­main fair play dijunjung tinggi.

Tinggalkan Balasan