Milo Siap Permalukan Persib

BANDUNG- Milomir Seslija bertekad membawa pulang kemenangan degan banyak gol di markas Persib Bandung pada duel leg pertama babak 16 besar Piala Indonesia.

Arema akan dijamu Persib di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Senin (18/2). Milo ingin memperpanjang rekor kemenangannnya beremu Persib saat membesut Singo Edan.

Sudah lima kali dia bentrok dengan Maung Bandung, dengan catatan dua menang, dua imbang, dan satu kali kalah.

Satu-satunya kekalahan yang diderita Milo dari Persib adalah menukangi Persiba Balikpapan di Liga 1 2017. Saat itu tim asuhan Milo kalah 0-1 dari Persib.

Namun kala menukangi Arema, Milo tidak terkalahkan dengan mencatatkan dua kemenangan di Bali Island Cup dan final Piala Bhayangkara. Kemudian dua hasil imbang di Indonesia Soccer Championship (ISC) 2016.

“Saya tahu itu, tapi untuk pertandingan nanti tidak akan mudah, tapi kita berharap untuk itu (meraih hasil positif). Akan ada dua pertandingan dan kita berharap bisa memiliki penampilan yang lebih baik dan menang,” kata Milo di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Minggu (17/2) dilansir simamaung.com.

Milo berharap, rekor bagusnya bersama Arema saat jumpa Persib berlanjut di 16 besar Piala Indonesia. Pelatih asal Bosnia Herzegovina itu tidak hanya berharap timnya menang dan mencetak banyak gol.

“Tidak hanya itu, kita coba untuk membuat banyak gol dan lolos (ke babak berikutnya), saya percaya tim saya akan bisa melakukan itu,” tegasnya.

Wajar bila Milo ingin timnya bisa mencetak banyak gol dalam laga tersebut. Mengingat pertandingan 16 besar menggunakan format home and away, di mana akan ada dua pertandingan yang dilakoni oleh kedua kesebelasan.

Pemenang pun akan ditentukan melalui agregat atau akumulasi skor dari dua leg pertandingan tersebut.

Andai Arema bisa mengalahkan Persib, apalagi dengan skor besar maka mereka hanya membutuhkan hasil imbang pada leg kedua, untuk memastikan langkah ke perempat final. (bbs)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan