Hanya saja dia belum lempar handuk dan masih bersemangat untuk menghadapi empat laga sisa. Malisic akan coba berusaha membawa finish di urutan paling atas di penghujung kompetisi nanti. Ia berharap Persib bisa terus menang dan berharap dua rival alami turbulensi hingga tergelincir.
“Tapi kami masih harus bertanding, jika kami memenangi seluruh sisa pertandingan kami bisa berharap menjadi pertama atau dua, terpenting setidaknya masuk ke kompetisi Asia karena bagus bagi kami,” kata Mali.
Dia memasang target setidaknya Maung Bandung menutup musim ini dengan menempati posisi runner up. Karena dengan begitu Persib akan menjadi wakil Indonesia di kompetisi antarklub Asia. Jika berkaca dari musim 2018, peringkat kedua liga domestik mendapat satu tiket fase grup AFC CUP. (bbs/drx)