BANDUNG – Siapa yang tidak suka buah? Rasanya mayoritas masyarakat Indonesia doyan mengkonsumsi buah-buahan. Terbukti di setiap ruas jalan di pelosok tanah air pasti akan mudah ditemukan penjaja buah.
Pelatih Persib Bandung yang asli Argentina ini juga mengaku suka makan buah-buahan. Dari sekian banyak buah yang tersedia, eks asisten pelatih Inter Milan ini menyebut tiga nama buah sebagai makanan favoritnya.
“Ya, ada banyak buah yang saya sukai. Tapi, ada tiga yang paling saya suka. Yaitu pisang, apel, dan anggur. Saya sangat suka dan hampir tiap hari mengkonsumsinya,” sebut Gomez di laman resmi Persib.
Namun demikian, ada satu buah yang ternyata masuk daftar black list dirinya. Buah itu adalah durian. Sekali mencoba sewaktu berada di Malaysia, Mario Gomez langsung menyatakan ‘perang’ dengan buah berkulit keras dan berduri ini.
“Ugh, saya sangat tidak suka, terutama aromanya yang sangat menyengat itu. Saya pernah mencobanya sekali saat di Malaysia lalu, dan rasanya begitu tidak bersahabat di lidah,” aku eks pelatih Johor Darul Ta’zim ini.
Di luar durian, pria yang karib disapa Abah Gomez oleh Bobotoh ini tetap mengkonsumsinya. Khususnya tiga buah yang disebutnya lebih dulu. Jadi, jangan pernah coba menawarkan durian kepada Abah Gomez, kalau tidak mau kena semprot. (adw/JPC)