SETIAP tiga bulan sekali, Accorhotels di Bandung mengadakan program kepedulian terhadap sahabat Thalassemia. Setelah sukses mengadakan donor darah di tujuh unit Accorhotels di Bandung, AccorHotels Bandung yang terdiri dari Mercure Hotel Bandung City Center, Grand Mercure Bandung Setiabudi, Novotel Bandung, Nexa Hotel, Ibis Styles Bandung Braga, Ibis Bandung Trans Studio, Ibis Bandung Pasteur dan Ibis Budget Bandung Asia Afrika kembali mengadakan program Corporate Social Responsibilty (CSR) dengan tema yang sama yaitu “Setetes Darah Bagi Sahabat Thalassemia” di Mercure Hotel Bandung City Center, Jalan Lengkong Besar, kemarin (11/5).
Acara yang diselenggarakan di Bima Ballroom lantai 1, Mercure Bandung City Centre ini dimulai pukul 08.00 – 12.00 dan melibatkan karyawan Accorhotels di Bandung, komunitas, instansi, dan masyarakat umum. Sebanyak 85 kantung darah berhasil terkumpul pada acara kali ini dan akan didonasikan bagi para penderita Thalassemia melalui Palang Merah Indonesia (PMI).
”Thalassemia adalah penyakit kelainan darah yang disebabkan oleh faktor genetika. Penyakit ini menyebabkan hemoglobin tidak berfungsi secara normal. Untuk dapat menyambung hidup, penderitanya memerlukan transfusi darah seumur hidupnya. Donor darah yang digerakan oleh AccorHotels Bandung merupakan salah satu cara untuk dapat memenuhi kebutuhan darah bagi para penderita Thalassemia khususnya di kota Bandung,” ujar Asst. Marketing and Communication Manager Mercure Hotel Bandung City Center Rikky Sugiarto kepada Jabar Ekspres, kemarin.
Menurut dia, Accorhotels di Bandung akan terus menjalin kerjasama dengan Palang Merah Indonesia untuk menyebarkan pesan sosial mengenai penyakit Thalassemia sebagai bentuk kepedulian sekaligus membangkitkan kesadaran masyarakat untuk membantu sahabat Thalassemia dalam menyambung hidupnya. (fik)