BANDUNG – Calon Wali Kota Bandung Oded M. Danial berjanji akan meningkatkan akses sarana air bersih di kota Bandung jika dirinya dapat menang pada pemilihan wali kota Bandung (Pilwalkot) Bandung 2019.
Hal itu di sampaikan pria yang akrab di sapa Mang Oded saat berkampanye di Cibolerang kelurahan Margasuka kecamatan Bandung Kidul Kota Bandung, Kamis (28/3).
”Salah satu masalah di kota Bandung memang akses terhadap air bersih. Selama ini kita sudah berupaya agar semua warga kota Bandung bisa mengakses air bersih,” kata Mang Oded.
Dia juga menjelaskan, melalui PDAM Tirtawening Pemkot Bandung terus menambah jaringan pipa air bersih agar bisa menjangkau sebanyak mungkin rumah-rumah penduduk. Terakhir, PDAM membangun Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) regional di wilayah Blok Tegalega, PDAM berinvestasi sebesar Rp 27 Miliar. Sedangkan untuk Pembangunan Instalasi Pengolahan Air (IPA) Cikalong berkapasitas 700 liter per detik, dialokasikan Rp 60 Miliar lebih.
Diakui Mang Oded investasi yang dibutuhkan sangat besar karena itu Pemkot membuat Perda tentang penyertaan modal terhadap PDAM sebesar Rp 2 Triliun. Dia berharap dengan modal yang lebih besar PDAM bisa lebih banyak menjangkau pelanggan di kota Bandung.
Terkait kekurangan sumber air baku PDAM, Mang Oded optimistis masalah tersebut akan segera teratasi jika danau retensi seluas 28 hektar di Gedebage selesai. Menurutnya air danau retensi bisa diolah PDAM menjadi air bersih sehingga kapasitas air bersih PDAM akan meningkat dan lebih banyak warga kota Bandung akan terlayani.
”Bahkan jika memungkinkan PDAM bisa mengolah air dari kolam-kolam retensi lain yang dibangun Pemkot Bandung, baik yang di Sersan Bajuri, Sarimas maupun yang di Sirnaraga,” ucapnya.
Saat berdialog di Cibolerang, warga di sana pun mengeluh kekurangan air bersih pasalnya sumur yang ada di sana keruh dan berbau.Terkait permintaan warga yang ingin dibangunkan “Sibel” atau electrical submersible pumps (ESP), Mang Oded mengaku akan mengusahakannya.
”Buat saja proposalnya nanti akan kita tindak lanjuti,” ucapnya. (pan/ign)