Salah satu warga sebagai nasabah Bank Sampah Resik, Endang Jakaria (43) menyampaikan, dalam seminggu ia mendatangi bank sampah sekitar 2 kali untuk menyetorkan sampah.
Selama tiga hari mengumpulkan sampah, ia mampu mengumpulkan sekitar 8 kg yang sudah dipilih dan dipilah.
Semenjak adanya bank sampah, ia merasa terbantu. Karena sampah yang ada dirumahnya bisa menjadi penghasilan untuk biaya sehari hari. “Alhamdulillah adanya bank sampah di sini mampu membantu warga. Selain itu warga pun bisa belajar memilih dan memilah sampah, sehingga di lingkungan rumah menjadi lebih bersih,” ujarnya.