Terkait rencana renovasi pasar yang sudah kumuh Aries mengatakan akan menempatkan para pedagang di suatu lokasi dalam waktu tertentu agar tetap bisa berjualan. “Tapi kalau pasar sudah bagus mereka harus mengisi kembali,” tandasnya.
Sementara itu, hari ketiga kampanye Pilwalkot, calon wali kota Bandung Oded M. Danial juga menyambangi Pasar Cibogo. Pada kesempatan itu pria yang kerap disapa Mang Oded itu mengingatkan warga pasar agar berdagang dengan jujur agar dapat rezeki yang berkah.
Saat berinteraksi dengan masyarakat Mang Oded dapat keluhan dari para pedagang tentang tingginya harga daging sapi dan daging ayam. Hingga membuat omset para pedagang tidak begitu bagus. ”Informasi yang saya terima pasokan daging sapi agak susah sehingga harga naik. Daging ayam juga suplaynya agak lambat karena pertumbuhan ayam lebih lambat akibat sekarang para peternak menggunakan pakan yang lebih baik sehingga ayam yang dikonsumsi tak memgandung zat-zat berbahaya bagi manusia,” tuturnya di lokasi blusukan Pasar Cibogo Sarijadi Kota Bandung, Senin (19/2).
Saat di pasar Mang Oded selalu mengingatkan para pedagang agar berjualan dengan cara yang baik agar dapat rejeki yang berkah. Meskipun harga-harga naik Mang Oded meminta para pedagang bersabar dan tetap berjualan dengan jujur.”Yang penting rejeki yang kita dapat berkah buat anak isteri,” ujarnya.
Hampir setiap gedagang yang dia kunjungi memanfaatkan momment teraebut untuk bersalaman dan curhat kepada Mang Oded. Taknlupa mereka berselfi ria sama pria yang lagi cuti dari jabatan wakil wali kota tersebut.
Mang Oded juga menyempatkan berkampanye juga di sekitar Flat Sarijadi jalan Sarimanah Sarijadi Kota Bandung. ”Sengaja kampanye disini, ternyata ketemu sama rekan-rekan saya dulu saat kerja di PT. DI (Dirgantara Indonesia), serasa reunian,” katanya usai jadi pembicara di Gedung Serbaguna Flat Sarijadi.
Mang Oded mengaku dapat banyak dukungan dari daerah tersebut. Dia optimis suara waraga setempat dan rekan-rekan kerjanya akan bulat buat dirinya.”Alhamdulillah mereka mendukung penuh saya maju Pilwalkot,” ujarnya. (bon/nif/rmo/ign)