PDIP Sudah Siap Berkompromi

Selama ini ada beberapa tokoh yang menjadi perhatian PDIP. Baik dari internal maupun eksternal. Dari internal, ada nama Puti Guntur Seokarnoputri, anggota DPR RI, dan Bupati Majalengka Sutrisno. Dari eksternal, ada mantan Kapolda Jabar Anton Charliyan dan Dedi Mulyadi, ketua DPD Partai Golkar yang juga bupati Purwakarta.

Dia menambahkan, hasil komunikasi politik dan nama calon gubernur Jabar diumumkan sebelum 8 Januari. Sebab, pada 8 atau 10 Januari partainya melakukan pendaftaran serempak.

Selain dengan Partai Golkar, dia mengajak PPP untuk bergabung bersama dengan PDIP. Koalisi tersebut akan semakin bermanfaat untuk rakyat Jabar. ’’Kami sangat terbuka dengan teman-teman PPP,’’ paparnya.

Wasekjen DPP PPP Achmad Baidowi menjelaskan, hingga kini partainya masih menunggu komitmen Ridwan Kamil (RK). Khususnya terkait posisi calon wakil gubernur Jabar. PPP mengusulkan Bupati Tasikmalaya Uu Ruzanul Ulum sebagai calon wakil gubernur. Pada 29 Desember partai Kakbah mengumumkan sikap resminya, apakah masih tetap dengan RK atau keluar dari koalisi. ’’Kami belum bisa sampaikan,’’ tegasnya. (lum/c15/agm/rie)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan