”Sosok Kang Daniel saya rasa dia sangat luwes dan memiliki kedekatan dengan para ulama, dan kader golkar tadi sudah kita deklarasikan dukungan kepada pasangan RK-Daniel,” ujarnya.
Menurutnya, Partai Golkar saat ini sudah memiliki tingkat elektabilitas yang bagus dari bulan ke bulan. Hal ini berkat kerja keras semua kader golkar dalam mensosilaisasikan diri kepada masyarakat. Pada hasil survei pertam Golkar hanya mendapatkan 16 persen. Kemudian pada bulan ini, elektabilitas golkar sudah mencapai 25 persen. Dan Dave yakin elektabilitas Golkar pada pileg dan pilpres 2019 mendatang bisa meraih 35 persen. ”Di Cirebon sendiri kita punya lebih dari 2.500 kader yang memiliki KTA, dan jumlah ini yang terbanyak di antara partai lain,” tukasnya. (jml/rie)