Meski belum komposisi terbaik setidaknya dari pemain-pemain yang ada, gabungan skuad musim lalu, kemudian penggawa anyar, plus pemain akademi semuanya tampil baik.
“Semuanya sudah dikordinasikan dengan Carlo Ancelotti. Para pemain sudah saling mengenal satu dengan yang lain dan ini kesempatan bagus buat muka baru menggabungkan diri,” ucap Kalle, sapaan Karl-Heinze Rummenigge kemarin.
Mantan penyerang timnas Jerman dan Bayern tersebut berkata seandainya buat tur Asia mendatang, empat pemain yang terjun di Piala Konfederasi lalu bisa bergabung. Yakni Suele, Kimmich, Rudy, dan Vidal.
Pada turnamen Internastion Champion Cup (ICC) di Tiongkok dan Singapura, Bayern akan memanasi mesin dengan tim-tim besar lainnya. Yakni Arsenal (19/7), AC Milan (22/7), Chelsea (25/7), dan Inter Milan (27/7).
Sementara itu, dalam Telekom Cup kemarin Robert Lewandowski menjadi pencetak gol tunggal buat Bayern ketika menang 1-0 atas Hoffenheim di menit ketujuh. Lantas ketika lawan Bremen, Thomas Mueller (13’) dan Juan Bernat (34’) membawa Bayern menang 2-0 atas Bremen. (dra/bun)