jabarekspres.com – Kabar istimewa datang untuk para fans Liverpool. Legenda terbesar tim di era modern, Steven Gerrard resmi menjabat sebagai pelatih Liverpool U-18.
Sebelumnya memang sudah ada kabar terkait hal ini. Tapi, The Reds baru saja mengumumkan ktu secara resmi. Dia menggantikan Neil Critchley yang naik jabatan menjadi pelatih U-23.
Gerrard pun berbicara soal ini. Dia memberikan bocoran terkait rencananya pada tim muda Liverpool yang diharapkan menelurkan banyak bakat kelas kakap.
“Banyak anak-anak memikirkan bahwa mereka harus memperlihatkan skill Johann Cruyff atau semacamnya untuk dilihat. Kita semua senang akan skill dan talenta, tapi sisi lain laga jauh lebih penting. Tak bisa dimungkiri, sebagian besar pemain bergaya seperti Cristiano Ronaldo,” ujarnya pada situs resmi Liverpool.
“Kami akan bekerja secara seimbang. Saat bermain saya sering melakukan tekel yang salah dan berbuat sesuatu yang tak benar. Saya ingin menyiapkan tim yang siap bermain di level terbaik dan terpenting, siap pada level fisikal tertinggi. Tidak hanya soal tekel atau berkompetisi. Tapi, menyiapkan kondisi terbaik ketika kaki dan hati sudah terbakar. Mereka harus kuat secara mental dan siap. Saya tak suka menonton sepak bola tanpa sesuatu yang fisikal dimana para pemain tak mau bersaing,” tutup dia. (rap/JPG)