bandungekspres.co.id, GEDEBAGE – Antusias warga mengikuti Kegiatan Bandungku Bersih di Kelurahan Rancanumpang, Kecamatan Gedebage, sangat tinggi. Apalagi, tiap Minggu pagi, area di car free day samping Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) selalu ramai dikunjungi masyakarat Bandung dan sekitarnya.
Lurah Rancanumpang, Kecamatan Gedebage, Budi Hermawan, mengatakan, hadirnya Kegiatan Bandungku Bersih mendorong masyarakat lebih giat membersihkan lingkungannya.
Diakui olehnya, saat ini, memang masih banyak masyarakat yang kurang menyadari betapa pentingnya menjaga kebersihan lingkungan. Maka dari itu, perlu adanya gerakan-gerakan yang bisa membangkitkan semangat gotong royong dalam menjaga kebersihan.
Dengan lingkungan bersih, warga akan merasa nyaman dan terbebas dari penyakit akibat banyaknya tumpukan sampah. Menurut dia, hidup masyakat akan lebih sehat tanpa sampah.
”Kebersihan sebagian daripada iman. Untuk itum siapapun orang yang peduli dan menjaga kebersihan lingkungan bisa menjadikan dirinya beriman,” kata Budi di lokasi kegiatan Bandungku Bersih di Jalan GBLA, Kecamatan Gedebage, Minggu (12/3).
Budi mengungkapkan, kegiatan Bandungku Bersih bisa jadi wadah untuk mendukung program Pemerintah Kota Bandung meraih kembali Piala Adipura. Pihaknya seringkali memberikan masukan kepada warganya agar bisa menjaga kebersihan lingkungan. Bahkan ia pun mewajibkan agar setiap wilayah melakukan kegiatan kerja bakti bersih bersih lingkungan minimal satu kali dalam satu minggunya.
”Dengan menjaga kebersihan lingkungan, selain bisa menumbuhkan keimanan dan menjadikan lingkungan bersih, kita juga telah ikut mendukung Pemerintah Kota Bandung,” jelas Budi.
Di tempat sama, Ketua Karang Taruna Kelurahan Rancanumpang, Kecamatan Gedebage, Nanan Mulyana mengungkapkan, masyarakat Rancanumpang sering melakukan berbagai kegiatan sosial dan kerja bakti.
Menurut dia, Kegiatan Bandungku Bersih diharapkan mendorong masyakat lebih memiliki rasa cinta terhadap kebersihan di wilayahnya.
”Kegiatan Bandungku Bersih ini sangat bagus. Apalagi programnya sejalan dengan visi dan misi Karang Taruna Rancanumpang,” tegasnya.