bandungekspres.co.id – TIGA atlet sepeda asal Ciamis berhasil meraih medali emas di nomor cross country kelas MTB pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX Jabar yang berlangsung di Cikole, Lembang, Bandung Barat kemarin.
”Mereka berhasil menyabet medali emas. Ini merupakan hasil yang cukup memuaskan,” ujar Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Ciamis H Yasmin Sambas melalui sambungan telepon kemarin (18/9).
Ketiga atlet itu, Kusmawati Yazid, Candra Rafsanzani dan Bandi Sugito. Mereka juga akan turun di nomor down hill yang akan dimulai hari ini (19/9). Menurut Yasmin, warga Ciamis patut berbangga dengan prestasi yang diraih ketiga atlet tersebut. Dia juga mengaku senang, para atlet mampu mengharumkan nama Ciamis di kancah nasional.
”Alhamdulillah bahwa atlet asal Ciamis bisa berprestasi di PON XIX Jabar. Semoga dapat memacu motivasi atlet dari cabor-cabor yang lainnya untuk terus berlatih dan berprestasi. Juga cabor-cabor terus mengadakan pembinaan terhadap para atletnya,” katanya.
Yasmin mengajak warga Kabupaten Ciamis terus memberi dukungan kepada para atlet Provinsi Jawa Barat yang akan berlaga di ajang PON dengan cara mendoakan.
Dia berharap atlet yang bertanding hari ini akan meraih hasil terbaik dan mendapat medali emas. ”Tunjukkanlah semangat juang untuk mewujudkan Jabar Kahiji,” ujarnya. (obi/fik)