[tie_list type=”minus”]Turunkan Dua Binaragawan[/tie_list]
bandungekspres.co.id– Pengcab Persatuan Angkat Besi, Binaraga dan Angkat Berat Seluruh Indonesia (Pabbsi) Kota Cirebon akan menurunkan dua binaragawan untuk mengikuti seleksi atlet Pelatda PON. Even itu akan digelar Pabbsi Jawa Barat di GOR Sangkuriang, Kota Cimahi, 22-23 Desember mendatang. Kedua binaragawan yang akan diboyong ke Cimahi adalah Hadi Erawan dan Hasanudin.
Seleksi ini menjadi kesempatan kedua bag Hadi dan Hasaudin yang gagal tampil maksimal di Pekan Olahraga Daerah (Porda) Jabar XII/2014. Dengan mengikuti seleksi ini, peluang kedua binaragawan untuk mengisi skuad Pabbsi Jabar di PON XIX/2016 mendatang kembali terbuka.
”Pabbsi Jabar sepertinya masih belum puas dengan hasil atlet-atlet yang terpilih pasca Porda 2014. Makanya, mereka kembali menggelar seleksi. Ini peluang bagus untuk Hadi dan Hasanudin,” ujar Ketua Harian Pabbsi Kota Cirebon Dedi Kennedi, kemarin.
Dedi mengakui, dirinya belum dapat menakar seberapa besar peluang yang dapat dimanfaatkan dua atlet andalannya itu. Menurut dia, persaingan dalam seleksi kali ini akan berlangsung ketat. ”Hadi dan Hasanudin masih rutin berlatih pasca Porda 2014. Memang kita tidak tahu bagaimana kualitas binaragawan Jawa Barat saat ini. Yang jelas ada peluang yang harus dimanfaatkan sebaik mungkin,” katanya.
Selain binaraga, kata Dedi, Pabbsi Jawa Barat menggelar seleksi untuk cabang angkat besi dan angkat berat. Sayangnya, Kota Cirebon tak punya atlet angkat besi dan agkat berat sehingga terpaksa absen pada dua cabang. ”Untuk angkat besi dan angkat berat kita masih kesulitan mendapatkan atlet. Disamping itu kita belum memiliki peralatan latihan yang memadai untuk dua cabang itu. Karena itu program pembinaan terhambat,” pungkas Dedi. (ttr/asp)