Erwin mengatakan, selain di rumah Usaid di Bojong Malaka Indah, tim gabungan pun menggeledah sejumlah kamar kost di Kampung Kerenceng, Desa Bojongmalaka, Kecamatan Baleendah. Diduga, Usaid sempat singgah di salah satu kamar kost tersebut.
Erwin merinci, penggeledahan ini untuk memperkuat penyelidikan atas Usaid yang sempat singgah di dua kamar tersebut. Sejumlah barang yang diambil pun akan lebih lanjut diselidiki, apakah beberapa dokumen yang diambil dari penggeledahan itu ada kaitannya atau tidak. ”Isinya pun belum dipastikan (data, Red). Selanjutnya, kasus ini diselidiki di Polrestabes Bandung,” ungkap Erwin.
Erwin menjelaskan, pihak Polres Bandung hanya mendampingi dan pengamanan lokasi saat proses penggeledahan tersebut. ”Kalau secara detail, saya tidak terlalu melihat apa saja barang bukti yang diamankan oleh Densus 88 itu,” jelasnya.
Sementara itu, pemilik kamar-kamar kost yang digeledah Agus Salim, 60, mengatakan, dua kamar yang digeledah dan diambil sejumlah barang dari dalamnya oleh pihak kepolisian adalah kamar milik Ahmad dan Gingin.
Ahmad tinggal di kamar tersebut bersama istrinya dan tiga anaknya. Ahmad kesehariannya sebagai penjual bubur sumsum. Istrinya bekerja di dapur yayasan panti yatim piatu. Sedangkan, Gingin baru akan bekerja di Kopo (Kabupaten Bandung, Red) dan istrinya bekerja di dapur yayasan panti yatim piatu.
Dari kamar Ahmad, kata Agus, polisi mengamankan 1 buah flash disk 8 gb, 1 buah stnk motor nopol D 3473. XB, 1 fotocopy kk, buku tabungan, 1 buah buku agama, modem merek stc, foto 3 org, buku catatan dan 1 simbol emblem gambar isis. Sedangkan, dari kamar Gingin, diamankan sebuah laptop, buku catatan, dan KTP.
”Kata polisi, mereka bisa mengambilnya lagi nanti di Polres setelah penyelidikan selesai. Katanya, F pernah singgah di dua kamar tersebut,” katanya.
Selain dua kamar milik Ahmad dan Gingin yang pernah dijadikan tempat singgah Usaid, kamar milik Hamidah pun ikut digeledah. Tapi, tidak ada barang yang diambil dari kamarnya.
”Saya kaget karena ikut digeledah juga kamar saya. Sebab, semua kamar pun digeledah diperiksa. Penghuni dua kamar itu sedang bekerja keluar dan kamar tersebut dibuka oleh saya dan para warga lainnya,” pungkasnya. (yul/rie)