’’Bahkan, menantu pun yakin meninggal setelah besan menelpon kepada KBIH di Arab Saudi, bahwa Asep juga menjadi korban meninggal terinjak-injak di Mina,” kata Cecep diamini istrinya Wisnur.
Keluarga, lanjut Cecep, sempat kaget melihat berita terkait insiden itu di televisi. Terakhir komukasi yang dilakukannya bersama kedua anaknya itu Kamis (24/9) lalu. Sekitar pukul 03.00 waktu setempat. Dan, insiden itu terjadi pukul 19.00 waktu setempat.
Kepergian Debi, 35, dan Asep, 35, meninggalkan dua orang anak. Gibran, 10, dan Ghilan, 4. Kedua anak yatim piatu itu akan dibesarkan oleh kakek dan neneknya di Ciwidey Tengah, Kabupaten Bandung.
Pegawai pemerintah Desa Ciwidey Ade Dotaw mengucapkan turut belasungkawa atas meninggalnya Debi dan Asep. Anak dan menantu dari Cecep. (gat/bun/gun/hen)
[box type=”shadow” align=”” class=”” width=””]
///Ok hen///
Daftar Warga Cimahi yang Wafat di Mina
1. Rina Oktarina, 45, Kp Babakan Sari Nomor 227 RT 04/09, Kelurahan Padasuka, Kecamatan Cimahi Tengah.
2. Tanti Puspitawati, 50, Jalan Nanjung Nomor 110 RT 02/01, Kelurahan Utama, Kecamatan Cimahi Selatan.
3. Eti Kusmiati, 49, warga Jalan Cihanjuang, Gang Mio, RT 01/10, Kelurahan Cibabat, Kecamatan Cimahi Selatan.
4. Erik Suryaman, Jalan Kerkoff 168 A, RT 06/09, Kelurahan Leuwi Gajah, Kecamatan Cimahi Selatan.
5. Neneng Nurjuwita Wati, Jalan Kerkoff 168 A, RT 06/09, Kelurahan Leuwi Gajah, Kecamatan Cimahi Selatan.
6. Neneng Rukmini, 50, warga Jalan Usman Domiri, RT 01/03, Kelurahan Padasuka, Kecamatan Cimahi Tengah.
[/box]