BANDUNG – Bank Dunia memilih Kota Bandung sebagai sebagai kota percontohan lelang electronik standar internasional. Terutama dalam menjadikan e-planing, e-bugeting dan e-contracting.
Dengan begitu, Standar Nasional Indonesia (SNI) di Kota Bandung akan lebih diakui oleh Standar Internasional (SI). Menurut Wali Kota Bandung Ridwan Kamil, proses lelang sangat transparan dan profesional bertaraf dunia.
Menurut Emil, dalam tahapan selanjutnya, mengenai proses untuk memperoleh pengakuan standar internasional (SI) tersebut, Bank Dunia akan mendengar curhat-curhat dan problem-problem apa yang kerap terjadi di Kota Bandung.
”Jadi nantinya akan mengawinkan Standar Internasional dengan problem lokal, sehingga nantinya akan ketemu yang khas Indonesia tapi standarnya dan kualitasnya lebih cepat,” ujar emil.
Dia menjelaskan, mengenai SI, hanya Bank Dunia yang lebih tahu prosesnya. Bahkan Bank Dunia dalam empat bulan ke depan ini rencananya akan berkunjung ke Bandung.
Disingung mengenai keutungan yang diperoleh masyarakat, Emil mengatakan, jika sudah standar internasional tidak akan ada lagi istilah kong kalikong dan bocoran-bocoran yang tidak jelas lagi antara pejabat dan pemeang tender. (mg-ad/fik)