Deretan Rookie NBA Unjuk Gigi

Mudiay yang tahun lalu sudah sempat merasakan atmosfer liga basket Tiongkok bersama Guangdong Southern Tigers itu juga langsung melejit digadang-gadang sebagai rookie terbaik di posisi point guard. Dia pun meredupkan sinar point guard pick urutan kedua, D’Angelo Russell milik Los Angeles Lakers. Russell sendiri masih bermasalah dengan turnover yang terlalu banyak sepanjang turnamen pra musim kemarin.

Sepanjang Summer League itu, Russell yang sempat digadang-gadang sebagai point guard muda paling bertalenta dari draft NBA 2015 ini masih sering membuat kesalahan sendiri. Alumni Ohio State University itu tercatat membuat lima kali turnover per game dalam tiga pertandingan Lakers di Las Vegas. Meski, dia juga cukup moncer sebagai scorer dengan mencetak 19 poin per game. (irr/far)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan