JAKARTA – PT Telekomunikasi Indonesia mencatatkan kinerja saham gemilang, pada 2014. Ini tercermin pada peningkatan harga saham perusahaan pelat merah di bidang telekomunikasi. Harga saham Telkom tumbuh sebesar 33.3 persen. Ini jauh di atas pertumbuhan Indeks Harga Saham Gabungan (ISHG) yang meningkat sebesar 22.3 persen pada 2014.
Harga saham Telkom pernah menembus harga tertinggi Rp 3.010 pada September 2014, dan harga tertinggi saat closing menembus Rp 2.915 pada triwulan III-2014.
Direktur Utama Telkom Alex J Sinaga mengatakan, keseluruhan pencapaian Telkom baik finansial, operasional maupun penghargaan, tidak lepas dari peran berbagai pihak, seperti pelanggan, investor, pemerintah, mitra dan masyarakat. Untuk itu, kata Alex, Telkom memberikan apresiasi yang tinggi terhadap semua stakeholder dan berkomitmen untuk terus berkembang menjadi lebih baik sehingga dapat memberikan pelayanan terbaik dan siap menghadirkan konektivitas bagi seluruh masyarakat Indonesia.
’’Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan disetujui pembagian dividen sebesar Rp 8,8 triliun. Dividen ini terdiri atas dividen tunai dan spesial dividen. Dividen tunai sebesar Rp 7,3 triliun atau sebesar Rp 74,55 per lembar saham. Sementara spesial dividen sebesar Rp 1,5 triliun atau sebesar Rp 14,91 per lembar saham,” ungkap Alex usai RUPS Tahun di kawasan Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, pada akhir pekan kemarin.
Dividen per lembar saham tersebut, sambung Alex, berdasarkan jumlah saham yang telah dikeluarkan yaitu sebesar 98,18 miliar lembar saham dan akan dibayarkan secara sekaligus pada tanggal 21 Mei 2015 kepada para pemegang saham yang tercatat dalam Daftar Pemegang Saham Perseroan per 29 April 2015 sampai dengan pukul 16.00.
’’Sepanjang 2014 Telkom berhasil meraih pendapatan usaha sebesar Rp 89,7 triliun atau meningkat sebesar 8,1 persen dibanding pendapatan usaha yang diperoleh pada periode yang sama tahun sebelumnya. Sedangkan EBITDA Telkom tumbuh 9,7 persen menjadi Rp 45,8 triliun dan laba bersih naik 3,0 persen menjadi Rp 14,6 triliun,” ungkapnya.
Telkomsel selaku entitas anak, kutip Alex, memperlihatkan kinerja yang cemerlang di 2014. Telkomsel berhasil tumbuh triple double digit dengan membukukan pertumbuhan pendapatan usaha, EBITDA dan laba bersih sebesar 10.4 persen, 10.0 persen dan 11.9 persen dibanding periode yang sama tahun sebelumnya.