Peserta kegiatan ISC 2015-2016 ini adalah Pramuka tingkat Penggalang Ramu yang duduk di bangku kelas IV hingga V SD, dengan usia maksimal 12 tahun. Sebagai pilot project, ISC 2015-2016 akan digelar di beberapa provinsi kawasan Pulau Jawa dan Bali.
Sistem seleksi diawali dengan regional championship (tingkat kabupaten/kota). Pemenang regu putra dan putri terbaik dari masing-masing kabupaten/kota berhak lolos ke province championship (tingkat provinsi). Puncaknya, wakil dari masing-masing provinsi akan berangkat ke national championship yang digelar sekitar Agustus 2016 mendatang.
Regu putra dan putri terbaik akan menyandang predikat sebagai juara nasional. Sebagai hadiahnya, mereka akan berkesempatan terbang ke Amerika Serikat serta berhak menerima hadiah tabungan pendidikan. (*/rie)
