Bangkit atau Mancini Makin Suram

Gelandang Felipe Melo pun langsung membantah pernyataan Ausilio tersebut. ”Kami bertarung untuk setiap bola. Jadi dengan hormat, seharusnya tidak berpikir seperti itu,” kata Melo kepada Inter Channel.

Meski tidak mudah, Melo mengatakan bahwa mereka bakal bermain sangat serius saat melawan Juve. Dirinya menjelaskan, timnya sudah belajar banyak sejak kalah dari Bianconeri, sebutan lain Juve. Diantaranya, mereka tidak bisa lagi mengandalkan man-to-man marking kepada tim tamu.

Strategi itu terbukti membuka banyak ruang kosong Inter yang mampu dimanfaatkan para pemain lincah Juve seperti Juan Cuadrado ataupun bomber Alvaro Morata. Selain itu, Inter juga ternyata kurang efektif dengan pemasangan tiga. Sehingga kemungkinan Mancini bakal menggunakan backfour pada formasi 4-3-3.

Di posisi sentral, Inter sudah pasti kehilangan Miranda dan Jeison Murillo yang sama-sama terkena skorsing. Sehingga posisi itu diisi oleh duet Juan Jesus serta Danilo D’Ambrosio. ”Kami terus bekerja dalam diam, dan mengerahkan segalanya, agar bisa memukul balik Juventus, sekalipun itu tak mudah,” urai Melo kembali.

Terpisah, allenatore Juve, Massimiliano Allegri, cukup pusing dengan lini belakangnya. Sebab, selain Giorgio Chiellini yang sudah pasti absen karena kembali didera cedera betis saat menang dari Inter, kondisi Leonardo Bonucci juga meragukan. Padahal, dia adalah pembuka setiap serangan Juve dari barisan pertahanan.

Jika saja Bonucci tidak bisa tampil, Allegri pun bakal menggantinya dengan Andrea Barzagli untuk bertandem dengan Daniele Rugani.

Sementara itu, di lini depan, kekuatan serangan Juve bakal Allegri percayakan kepada duo Alvaro Morata-Simone Zaza. Dipilihnya Morata bisa semakin menambah konfidensi Juve. Sebab, setiap striker timnas Spanyol itu mencetak gol, Juva pun bakal melenggang dengan kemenangan. Sedangkan di posisi portiere, kapten tim Gianluigi Buffon bakal digantikan oleh Neto.

”Inter bakal menyerang total karena mereka bermain nothing to lose,” kata Allegri dalam konferensi pers seperti dilansir Football Italia. ”Bagiku, kami bakal tenang jika bisa mencetak satu gol saja,” paparnya. (apu/ca/vil)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan