Deretan HP Infinix Terbaru 2025 Dari Desain Tipis hingga Performa Gahar

Deretan HP Infinix Terbaru 2025 Dari Desain Tipis hingga Performa Gahar
Deretan HP Infinix Terbaru 2025 Dari Desain Tipis hingga Performa Gahar
0 Komentar

JABAR EKSPRES – Infinix semakin mantap menancapkan namanya sebagai salah satu produsen smartphone yang berani menghadirkan inovasi berbeda di pasar Indonesia. Setelah sukses dengan berbagai seri sebelumnya, kini Infinix kembali meluncurkan jajaran ponsel terbaru dari lini Hot Series dan Note Series yang membawa banyak kejutan.

Tidak hanya sekadar menawarkan jaringan 5G, Infinix juga menghadirkan desain revolusioner, baterai super awet, layar dengan refresh rate tinggi, hingga teknologi pengisian daya cepat yang siap mendukung kebutuhan generasi muda yang aktif, kreatif, dan gemar multitasking. Menariknya, salah satu model bahkan berhasil mencatatkan rekor dunia berkat desain ultra-tipisnya.

Kehadiran smartphone terbaru ini jelas semakin memperkuat posisi Infinix di pasar gadget tanah air, sekaligus memberikan alternatif menarik bagi konsumen yang mencari kombinasi harga terjangkau, fitur lengkap, dan performa bertenaga.

Baca Juga:Link Alternatif Pengumuman PPPK Paruh Waktu 2025 di Provinsi Jawa Barat, Bukan Lewat SSCASN10 Game Penghasil Uang Terbaru, Bisa Tarik Rp202.000 ke DANA

Salah satu yang mencuri perhatian adalah Infinix Hot 60i 5G, model terbaru dari Hot 60i 4G yang sebelumnya diluncurkan pada Juli lalu. Perbedaan paling mencolok dari smartphone ini terletak pada modul kamera horizontal, berbeda dengan ponsel kebanyakan yang umumnya menggunakan susunan vertikal.

Selain desain yang unik, perangkat ini juga dibekali baterai 5.200 mAh dengan fitur reverse charging 10 watt, serta bypass charging untuk menjaga suhu tetap rendah saat bermain game. Teknologi ini semakin melengkapi kebutuhan pengguna yang aktif bermain game maupun multitasking.

1. Infinix Hot 60i 5G: Desain Kamera Unik

Salah satu yang mencuri perhatian adalah Infinix Hot 60i 5G, model terbaru dari Hot 60i 4G yang sebelumnya diluncurkan pada Juli lalu. Perbedaan paling mencolok dari smartphone ini terletak pada modul kamera horizontal, berbeda dengan ponsel kebanyakan yang umumnya menggunakan susunan vertikal.

Selain desain yang unik, perangkat ini juga dibekali baterai 5.200 mAh dengan fitur reverse charging 10 watt, serta bypass charging untuk menjaga suhu tetap rendah saat bermain game. Teknologi ini semakin melengkapi kebutuhan pengguna yang aktif bermain game maupun multitasking.

2. Infinix Hot 60 Pro: HP Tertipis di Dunia

Tak hanya itu, Infinix Hot 60 Pro berhasil mencatatkan rekor dunia berkat desain ultra-tipisnya. Dengan ketebalan hanya 5,95 mm di titik tertipis, ponsel ini resmi diakui oleh Guinness World Records sebagai smartphone layar 3D tertipis di dunia.

0 Komentar