Mobil bekas Toyota ini dapat menghasilkan tenaga hingga 66 HP dan torsi maksimum 89 Nm. Kapasitas tangki bahan bakarnya terbilang luas yaitu mencapai 33 liter. Mobil Toyota Agya 1.0L G A/T juga dilengkapi dengan fitur yang terbilang modern.
Salah satu fitur andalannya yaitu bagian head unitnya yang sudah menggunakan touchscreen atau layar sentuh. Tak hanya itu saja, AC yang terpasang di dalamnya juga sudah berupa AC digital. Harga mobil bekas Toyota Agya 1.0L G A/T tahun 2014 berkisar Rp 95 juta.
3 Toyota Vios G M/T (2010)
Mobil Toyota Vios G M/T yang pertama kali rilis pada tahun 2010 ini memang produksinya sudah dihentikan di Indonesia. Namun, Anda masih bisa menemukan versi bekasnya. Meski bekas, secara performa mobil Toyota satu ini masih bisa Anda andalkan.
Baca Juga:7 Alasan Memilih Aplikasi NITG Sebagai Penghasil Uang, Benarkah sudah Resmi dan Aman?Kolaborasi antara Diskominfo Kota Bandung dan PLN Icon Plus hadir untuk mewujudkan kota yang lebih indah.
Toyota Vios G M/T mengusung bahan bakar bensin dan mesin berkapasitas 1496 cc yang menghasilkan tenaga hingga 106 hp. Mobil tersebut bisa menampung hingga 5 orang sehingga cocok untuk berkendara bersama keluarga. Keunggulan lainnya yaitu adanya fitur yang terbilang cukup lengkap.
Jadi, mobil Toyota Vios G M/T ini masih sangat layak untuk dipertimbangkan. Apalagi bahan bakarnya termasuk sangat hemat meskipun digunakan untuk perjalanan jauh. Harga Toyota Vios G M/T dengan kondisi yang masih bagus Rp 95 jutaan.
.
4. Toyota Agya TRD S A/T (2015)
Pilihan mobil Toyota bekas dengan harga dibawah 100 juta yang tidak kalah lainnya yaitu Toyota Agya TRD S A/T tahun 2015. Mempunyai kapasitas mesin 998 cc dan tempat duduk untuk 5 orang termasuk supir. Mobil satu ini dibekali mesin dengan teknologi Dual VVT-i sehingga lebih irit bahan bakar. Diketahui, konsumsi bahan bakarnya sekitar 19,5 km per liter.
Tidak sampai di situ, keunggulan lain yang ada dari mobil ini yaitu tetap stabil meski Anda berkendara di jalan basah dan licin. Bisa dikatakan, mobil bekas tersebut mempunyai sistem handling yang cukup baik.
Hal tersebut tentu bukan tanpa alasan, karena mobil Toyota Agya TRD S A/T telah mendukung sistem penggerak roda depan (FWD). Harganya hanya sekitar Rp 90 juta saja.
