Hujan Deras Guyur Lembang: Banjir Kepung 3 Titik, Tebing 25 Meter Longsor Timpa Warga

Banjir merendam sejumlah titik di kawasan Lembang, Bandung Barat seusai seharian diguyur hujan. Dok tangkapan layar ATCS Dishub KBB
Banjir merendam sejumlah titik di kawasan Lembang, Bandung Barat seusai seharian diguyur hujan. Dok tangkapan layar ATCS Dishub KBB
0 Komentar

Korban luka yakni Ridwan (20), Rajid (20), Deni Jaelani Hasan (34), Aef (52), Isak (55), dan Asep Ridwan (27). Seluruh korban berasal dari sekitar lokasi kejadian dan mengalami luka lecet di bagian pelipis wajah.

Kapolsek Lembang Kompol Hadi Mulyana mengatakan, sebelum longsor besar terjadi, warga sempat melihat longsoran kecil yang memutus saluran air. Longsoran susulan terjadi beberapa menit kemudian dengan lebar sekitar 30 meter.

“Setelah menerima laporan, kami langsung mendatangi lokasi bersama pihak Koramil, perangkat desa, dan personel BPBD. Evakuasi dilakukan cepat, dan korban langsung ditangani,” ujar Kompol Hadi.

Baca Juga:Kejati Jabar Selidiki Dugaan Korupsi Belanja Tunjangan Perumahan DPRD di IndramayuDLH Ciamis Klaim Genangan Air di Foodcourt Alun Alun Akibat Sumbatan Sampah

Personel gabungan dari Polsek, Koramil, dan Babinsa masih bersiaga di lokasi untuk mengantisipasi longsor susulan. Warga diimbau tetap waspada, terutama yang tinggal di sekitar lereng dan tebing rawan longsor. (Wit)

0 Komentar