JABAR EKSPRES – Pemerintah terus berupaya mempercepat penyaluran Pencairan Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) agar dapat segera diterima oleh masyarakat. Saat ini, bantuan tahap pertama untuk periode Januari, Februari, dan Maret 2025 masih dalam proses verifikasi sebelum dicairkan.
Berdasarkan informasi dari akun Siks-NG supervisor yang dikelola oleh Dinas Sosial kabupaten/kota, proses penyaluran PKH dan BPNT telah mencapai tahap pengecekan rekening penerima manfaat. Proses ini penting untuk memastikan bahwa rekening Keluarga Penerima Manfaat (KPM) aktif dan tidak mengalami kendala sebelum bantuan ditransfer. Dengan kata lain, dana bantuan masih dalam tahap validasi sebelum benar-benar dicairkan.
Baca juga : Ini Jadwal Pencairan Bansos PKH dan BPNT Alokasi Januari- Maret 2025
Sementara itu, melalui akun Siks-NG pendamping sosial, status bantuan PKH saat ini telah memasuki tahap final closing. Ini berarti daftar nama penerima beserta nominal bantuan yang akan diterima sudah tersedia dan dapat dicek melalui akun Siks-NG. Namun, pencairan dana masih menunggu tahap akhir setelah proses finalisasi selesai.
Dari informasi yang tersedia, dapat disimpulkan bahwa hingga saat ini bantuan PKH dan BPNT tahap 1 tahun 2025 masih dalam tahap verifikasi akhir dan belum cair.
Selain pencairan bantuan PKH dan BPNT dikutip dari kanal YouTube DIARY BANSOS, pemerintah juga menyalurkan dua program bantuan tambahan yang mulai berlaku sejak Februari 2025. Bantuan ini tidak hanya diperuntukkan bagi KPM PKH dan BPNT, tetapi juga bisa dimanfaatkan oleh masyarakat yang memenuhi syarat.
Baca juga : BPNT 2025 Sudah Verifikasi Rekening untuk Bank Penyalur, Lantas Bank Mana yang Cair Lebih Dulu?
Berikut dua bantuan tambahan yang bisa dinikmati:
- Diskon Tarif Listrik 50%
Pemerintah memberikan keringanan biaya listrik sebesar 50% untuk pelanggan tertentu. Diskon ini berlaku untuk:
- Pengguna listrik prabayar (token): Berlaku selama bulan Februari 2025.
- Pelanggan listrik pascabayar: Diskon diberikan selama bulan Februari dan Maret 2025.
- Program Cek Kesehatan Gratis
Mulai Februari 2025, pemerintah melalui Kementerian Kesehatan menyediakan layanan pemeriksaan kesehatan gratis bagi peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang berulang tahun di bulan tersebut. Program ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap kesehatan serta mendorong pemeriksaan kesehatan secara berkala.