5 Tips Menjaga Kesehatan Mental Menurut Dokter

JABAR EKSPRES – Kesehatan mental adalah hal penting yang tidak boleh disepelekan. Dengan menjaga kesehatan mental, kamu dapat lebih mudah mengelola emosi dan bisa menjalani hidup dengan tenang.

Sebagai informasi, artikel ini akan membahas tentang tips menjaga kesehatan mental menurut dokter yang dikutip dari situs idibiak.org. Namun sebelumnya, ketahui terlebih dahulu apa saja manfaat menjaga kesehatan mental lewat ulasan berikut

Manfaat Menjaga Kesehatan Mental

Dengan menjaga kesehatan mental, kamu bisa merasakan banyak sekali manfaat, antara lain:

  • Memiliki pikiran yang positif sehingga mampu menyikapi setiap masalah atau persoalan dengan bijak.
  • Mampu berinteraksi dan berkomunikasi dengan baik di kehidupan sosial.
  • Memiliki pikiran yang lebih terarah sehingga bisa melakukan berbagai aktivitas dengan optimal.
  • Memiliki kualitas hidup yang lebih sehingga produktivitas diri ikut meningkat
  • Memiliki fisik yang sehat dan terbebas dari segala jenis penyakit, utamanya penyakit berbahaya seperti stroke, jantung dan diabetes

Baca Juga: 5 Manfaat Senyum untuk Kesehatan Mental

Tips Menjaga Kesehatan Mental Menurut Dokter

Setidaknya ada lima tips menjaga kesehatan mental yang dianjurkan oleh para dokter atau psikiater, meliputi:

1. Istirahat Yang Cukup

Tips menjaga kesehatan mental yang pertama adalah usahakan untuk memiliki cukup waktu istirahat.  Pastikan tidur selama tujuh sampai sembilan jam seriap hari agar kamu bisa mempunyai ketahanan terhadap risiko stres atau depresi.

2. Menjalin Interaksi Sosial

Menjalin interaksi sosial juga menjadi tips menjaga kesehatan mental yang tidak boleh kamu lewatkan. Ya, koneksi sosial yang baik akan membantu kamu menyeimbangkan kondisi emosional.

Kamu bisa mengajak sahabat untuk berkumpul dan membicarakan banyak hal yang menarik. Apabila tidak memungkinkan bertemu secara langsung, maka kamu bisa melakukan panggilan telepon maupun video.

Baca Juga: Manfaat Tilawah Untuk Kesehatan Mental

 3. Menyempatkan Waktu Untuk Kesenangan 

Tips jaga kesehatan mental yang selanjutnya adalah menyempatkan waktu untuk kesenangan. Beberapa aktivitas yang bisa dipertimbangkan yaitu menonton film, membaca buku, atau mendengarkan musik favorit. Kamu juga bisa mencoba hal-hal baru yang bisa mengurangi rasa stres.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan