Belum Ideal, Perbaikan Lampu PJU di Cimahi Baru Mencapai 3.959 Titik

JABAR EKSPRES – Ribuan lampu rusak membuat Kota Cimahi minim penerangan. Kerusakan itu terjadi pada periode Januari hingga Oktober 2024.

Berbagai upaya pun terus dilakukan. Seperti perbaikan pada lampu-lampu rusak. Hingga saat ini sedikitnya sudah 3.959 titik penerangan yang diperbaiki.

Kepala Bidang Angkutan dan PJU Dishub Kota Cimahi, Iwan Ridwan, mengungkapkan bahwa penyebab kerusakan penerangan jalan ini dipengaruhi oleh berbagai faktor.

“Kerusakan disebabkan oleh korsleting, lampu padam, dan gangguan jaringan. Banyak yang padam karena usia lampu yang sudah tua,” jelas Iwan, Rabu (6/11/24).

Selain karena usia, menurutnyam ada faktor eksternal lain seperti kabel terkena layang-layang atau tersangkut kendaraan.

BACA JUGA: Begini Cara Mudah Dapat Saldo DANA Gratis Rp150 Ribu Setiap Hari Tanpa Undang Teman

Dari total perbaikan, sebanyak 402 titik merupakan penerangan jalan umum (PJU), 334 titik penerangan jalan lingkungan (PJL), dan 3.223 titik penerangan jalan gang (PJG).

Iwan mengatakan, laporan kerusakan penerangan jalan sebagian besar berasal dari masyarakat melalui nomor pengaduan yang tersedia.

“Dan kita tindak lanjuti, karena di kami ada nomer pengaduan. Jika ada kejadian kerusakan biasanya masyarakan akan mengadukan ke call center kami di nomor 08170789998,” terangnya.

Selain memperbaiki kerusakan, Dishub juga menambah 615 titik penerangan jalan baru, termasuk penerangan dekoratif di beberapa titik kota.

BACA JUGA: Cara Buat Tren “Send The Song” Viral TikTok, Temukan Lagu Berdasarkan Namamu di Sini!

Namun, meskipun total penerangan jalan di Cimahi mencapai 21.545 titik, Iwan menilai jumlah tersebut masih belum ideal, sehingga Dishub berencana untuk terus melakukan penambahan setiap tahunnya.

“Jumlah itu kalau menurut saya belum (ideal), untuk itu kita berusaha menambahnya setiap tahun,” tandasnya. (Mong)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan