ASIH Jawab Keresahan Anak Muda Soal Pekerjaan dan Rumah

JABAR EKSPRES, BANDUNG – Bakal Pasangan Calon Kepala Daerah Ahmad Syaikhu dan Ilham Habibie (ASIH) berusaha menampung dan menjawab keresahan anak muda. Hal itu di antaranya masalah sempitnya lapangan pekerjaan dan soal rumah.

Hal itu diungkapkan keduanya selepas deklarasi Muda Mudi Jabar ASIH, Sabtu (8/9) malam. Syaikhu menuturkan ada sejumlah keresahan yang disampaikan anak muda dalam pertemuan itu. Di antaranya soal pekerjaan. “Di negeri yang kaya raya seperti ini, khusus di Jawa Barat ternyata mencari kerja kok sulit, ini keresahan anak muda,” tuturnya.

Syaikhu melanjutkan, kondisi itu tentu menjadi tantangan bagi pemimpin ke depan. Di sisi lain Jabar memiliki sejumlah sumber daya yang cukup melimpah. Misalnya soal industri, hingga perguruan tinggi terkenal banyak tumbuh di Jabar.

BACA JUGA:NasDem Jabar Kerahkan Kekuatan Menangkan ASIH di Pilgub Jabar

Menurutnya antara dunia industri dan dunia pendidikan itu bisa disambungkan. Sehingga penciptaan SDM yang berkualitas bisa selaras dengan kebutuhan dan serapan tenaga kerja bagi industri. “Jadi harus ada link and match,” cetusnya.

Di sisi lain, kebijakan atau intervensi pemerintah juga dibutuhkan atas berbagai keresahan anak muda itu. Kebijakan yang positif demi menjawab kebutuhan masyarakat khususnya anak muda. Mulai dari persoalan pekerjaan hingga masalah kepemilikan rumah.

BACA JUGA:Paslon Walkot Cimahi Dikdik-Bagja Minta Doa Restu Ulama, MUI Ajak Istikharah dan Doakan jadi Pemimpin Amanah

Sementara itu, Ilham Habibie menambahkan, link and match antara dunia industri dan pendidikan itu menjadi penting. Itu juga jawaban dari kebutuhan sektor industri saat ini.

Baginya, penciptaan sdm yang selaras dengan kebutuhan pasar industri akan meningkatkan sektor industri. Sehingga industri juga akan tumbuh kuat. “Industri kuat akan mendorong lebih banyak peluang lapangan pekerjaan baru,” cetusnya.

Ilham melanjutkan, kebijakan lain yang perlu dilakukan pemerintah adalah pemberian insentif kepada maayarakat. Insentif itu akan mendorong masyarakat khususnya anak muda bisa tumbuh dan berkreasi.(son)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan