Contoh Surat Keterangan Beda Nama Ijazah dan KTP untuk CPNS 2024, Ini Link Download Surat Kesalahan Penulisan

JABAR EKSPRES – Banyak orang mencari contoh surat keterangan untuk kesalahan penulisan nama pada ijazah, KTP, atau dokumen lainnya, terutama untuk keperluan administratif seperti pendaftaran CPNS 2024.

Kesalahan penulisan nama dapat menyebabkan berbagai masalah, terutama dalam proses verifikasi data.

Oleh karena itu, Anda perlu memiliki surat keterangan yang menyatakan bahwa nama yang berbeda pada dokumen-dokumen tersebut sebenarnya merujuk pada orang yang sama.

Mengapa Surat Keterangan Beda Nama Penting?

Kesalahan penulisan nama bisa terjadi karena berbagai alasan, mulai dari kelalaian pengetikan, perubahan nama resmi, hingga kesalahan dalam pembuatan dokumen.

Perbedaan nama pada dokumen resmi, seperti ijazah dan KTP, seringkali menimbulkan kebingungan dalam verifikasi data.

BACA JUGA: Link dan Cara Cek NIK Masuk Parpol, Catat Pelamar CPNS 2024 Tak Boleh Anggota Parpol

Di sinilah surat keterangan beda nama berperan penting, karena dokumen ini menjelaskan bahwa nama-nama yang berbeda tersebut mengacu pada individu yang sama.

Surat keterangan beda nama biasanya diterbitkan oleh kelurahan atau instansi yang berwenang setelah Anda mengajukan permohonan.

Permohonan tersebut harus disertai dengan dokumen-dokumen yang menunjukkan perbedaan nama pada berbagai dokumen resmi.

Contoh Surat Keterangan Beda Nama

Dua jenis surat keterangan yang umum digunakan adalah surat pernyataan dari individu dan surat keterangan dari kelurahan atau desa.

Berikut ini adalah contoh surat pernyataan beda nama yang bisa Anda gunakan:

SURAT PERNYATAAN

Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama: Ike Nurjanah
Tempat/Tgl. Lahir: Jakarta, 11 April 1990
Jenis Kelamin: Perempuan
Alamat: Jalan Mereka No 11, Ciracas, Jakarta Timur

Dengan ini menyatakan bahwa:

Nama yang tercantum dalam Kartu Keluarga (KK) Nomor 13123456789 adalah Ike Nurjanah.
Nama yang tercantum dalam KTP Nomor 137878787878 adalah Ike Nurjanah.
Nama yang tercantum dalam Akte Kelahiran Nomor 123456788888 adalah Ike Nurjanah.
Nama yang tercantum dalam Ijazah SMA Nomor DA-123456 adalah Ike Nurjanah.

Nama-nama tersebut merujuk pada orang yang sama. Saya membuat surat ini untuk memenuhi persyaratan administrasi, seperti pengurusan surat nikah. Nama yang akan saya gunakan selanjutnya adalah Ike Nurjanah.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan