7 Destinasi Wisata Curug Paling Indah di Jawa Barat yang Wajib Dikunjungi

JABAR EKSPRES – Berikut ini merupakan daftar 7 destinasi wisata curug paling indah di Jawa Barat yang tidak boleh kamu lewatkan.

Curug atau air terjun adalah salah satu keindahan alam yang dapat ditemukan di berbagai belahan dunia, termasuk di Jawa Barat.

Provinsi ini dikenal dengan keindahan alamnya yang memukau, tidak heran jika banyak terdapat objek wisata alam yang menarik di sini, termasuk curug.

Dengan kontur tanah yang berbukit-bukit, Jawa Barat memiliki ratusan curug yang menakjubkan.

Oleh karena itu, simak terus artikel ini sampai selesai untuk mengetahui destinasi wisata curug paling indah di Jawa Barat.

BACA JUGA: 10 Destinasi Wisata Pantai Indah di Jawa Barat yang Tak Pernah Sepi Sampai Sekarang

Curug Cikondang

Curug Cikondang terletak di Desa Sukadana, Kabupaten Cianjur. Meskipun namanya terdengar seperti berasal dari bahasa Sunda, sebenarnya “kondang” adalah nama tanaman pohon Loa. Curug ini dijuluki “Niagara Mini” karena bentuknya yang tinggi dan lebar.

Dikelilingi oleh persawahan dan perkebunan yang asri, Curug Cikondang memiliki lebar sekitar 30 meter dan tinggi jatuh sekitar 50 meter. Tidak heran jika tempat ini menjadi destinasi favorit di Cianjur.

Curug Dadali

Curug Dadali berada di Kampung Lebak Saat, Desa Warga Asih, Kecamatan Kadupandak, Kabupaten Cianjur. Air terjun ini unik karena bentuknya yang melebar seperti tirai.

Di sekitar lokasi jatuhnya air terdapat banyak bebatuan besar yang berlumut, menjadikannya tempat yang eksotis untuk berburu foto instagenik. Namun, berenang di sini tidak memungkinkan karena tempatnya yang sempit. Jarak tempuh ke Curug Dadali sekitar 74 km dari pusat Kota Cianjur, atau sekitar 2-3 jam perjalanan dengan kendaraan bermotor.

Curug Jagapati

Curug Jagapati, yang terletak di Garut, menawarkan pesona yang dapat dinikmati oleh wisatawan. Air terjun ini tidak turun langsung dari tebing, melainkan melalui celah di antara dua tebing, memberikan pemandangan yang unik.

Sumber air terjun ini berasal dari aliran Sungai Ciliwung yang bermula dari Gunung Limbung. Dengan debit air yang sedang, di bawah air terjun ini terdapat kolam yang bisa digunakan untuk berenang, menambah daya tarik Curug Jagapati.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan