Cara Menyusun Proposal 17 Agustus 2024 untuk Menggalanng Dana

JABAR EKSPRES – Cara menyusun proposal pengajuan dana untuk acara peringatan kemerdekaan RI 17 Agustus 2024 akan dijelaskan dalam tulisan ini.

Kamu yang menjabat sebagai sekretaris dalam kepanitiaan acara kemerdekaan RI ke 79 tahunini, tidak perlu pusing saat mendapat tugas membuat proposal.

Karena dalam tulisan ini akan diberikah langkah-langkah mudah menyusun proposal untuk mencari dana.

Proposal memang tidak selamanya ditujukan untuk mencari atau menggalang dana, namun ada banyak informasi yang harus ada dalam sebuah proposal yang baik dan benar.

Baca juga :  Kumpulan Contoh Proposal 17 Agustusan Format Word Lengkap dengan Panduan Cara Membuatnya

Selain itu penggunaan kalimat yang tegas dan lugas juga sangat penting diperhatikan, hal ini untuk memudahkan pembacanya memahami isi dari proposal tersebut.

Berikut langkah-langkah atau cara menyusun proposal kegiatan untuk 17 Agustus.

1. Judul Proposal

Diawal proposal harus memiliki judul yang singkat dan jelas, sebagai inteprestasi dari inti kegiatan yang akan dilakukan.

“Proposal Peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan RI (Tema)

2. Latar Belakang

Berikutnya adalah latar belakang yang akan menejlaskan tentang alasan diadakannya kegiatan tersebut.

Tekankan pentingnya nilai-nilai kemerdekaan dan nasionalisme di era modern.

3.Tujuan

Jelaskan pula tujuan yang ingin dicapai dari penyelenggaraan acara ini. Bisa menuliskan dengan poin-poin untuk memudahkan pembaca memahaminya.
Misalnya :
– Meningkatkan rasa cinta tanah air dan semangat nasionalisme masyarakat
– Mempererat tali persaudaraan dan silaturahmi antar warga

4. Waktu dan Tempat

Jelaskan secara detail waktu dan tempat pelaksanaan kegiatan yang akan diselenggarakan.

5. Target Peserta

Penting sekali dimasukan target peserta, hal ini sebagai bahan pertimbangan bagi donatur untuk melihat sasaran siapa saja yang akan terlibat dalam kegiatan tersebut.

6. Panitia

Susunan panitia juga tidak boleh terlupakan, sebagai penyelenggara yang harus tercantum dalam proposal.

Baca juga : Contoh Proposal Kegiatan Agustusan, Lengkap dengan Link Download PDF

7. Anggaran

Hal paling krusial dari sebuah proposal adalah adanya rencana anggaran atau RAB. hal ini memuat semua biaya yang dibutuhkan dalam acara tersebut.

Hal ini meliputi biaya konsumsi, peralatan, hadiah lomba, dan lain sebagainya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan