“Sekarang baru satu kali survei, dan mau masuk survei kedua. Setiap survei akan dilakukan oleh tiga lembaga survei berbeda sehingga hasilnya akan lebih valid,” tandasnya.
Diberitakan sebelumnya, 5 partai penguasa kursi DPRD KBB, yaitu Partai Golkar, Gerindra, PKB, PAN, dan NasDem mendeklarasikan Koalisi Bandung Barat Maju bertempat di Situ Ciburuy, Kecamatan Padalarang, Rabu (19/6/2024).
Diketahui, Partai Golkar dan Gerindra masing-masing meraih 8 kursi, PKB 6 kursi, PAN dan NasDem sama-sama meraih 5 kursi. Dengan demikian total kelima partai meraih 32 kursi. Menjadikan koalisi besar di Pilkada Bandung Barat. (Wit)