Modus Pecah Kaca Mobil di Bogor, Dana Desa Senilai Rp 350 Juta Raib

JABAR EKSPRES – Ratusan juta uang dana desa milik Pemerintah Desa (Pemdes) Cibodas, Kecamatan Rumpin, Kabupaten Bogor di rampok maling.

Kapolsek Rumpin AKBP Sumijo mengatakan, peristiwa yang terjadi pada Selasa (25/6) kemarin itu ditaksir kerugiannya mencapai Rp 350 juta.

“Jadi bendahara desa habis ngambil uang di bank mandiri di wilayah Leuwiliang,” ujarnya kepada media, Rabu (26/6).

BACA JUGA: Kata Pengamat Ekonomi Soal Mangkraknya Revitalisasi Pasar Cihaurgeulis

Menurutnya, setelah selesai mengambil uang dana desa di bank, dalam perjalag pulang, mobil korban sempat mengalami gangguan pada ban bagian kiri.

“Ban mobil setelah diperiksa bocor ada yang robek lalu berhenti dan ganti ban terlebih dahulu, setelah itu melanjutkan perjalanan lagi dan berkomonikasi dengan Kades Cibodas perihal pengambilan uang dana Desa,” ucapnya.

Kemudian bendahara desa didampingi TPK menghampiri kepala desa di TKP tersebut dan berniat untuk memberikan uang itu.

BACA JUGA: Jangan PANIK, Lakukan Hal Ini Jika Merasa Jadi Korban Aplikasi MSL APP yang SCAM

“Setelah meninggalkan mobil untuk meminta kunci mobil kades, dan kembali lagi menuju mobil semula namun ketika kembali lagi terlihat kaca depan sebelah kanan pinggir supir sudah pecah serta tas yang berisi uang, dll yg berada di bawah dashboard sudah hilang tidak ada di tempatnya,” tuturnya.

Saat ini pihak kepolisian pun tengah menyelidiki kasus modus pecah kaca tersebut dengan memeriksa para saksi dilapangan.

“Kita sudah melakukan olah TKP dan menanyakan peristiwa itu kepada para saksi di lapangan,” pungkasnya. (SFR)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan