Dukung Gaya Hidup Sehat, Kulkas Pintar ‘Flexy Series’ Dari AQUA Elektronik Hadir Di Log In Megastore Bandung

JABAR EKSPRES – Kulkas merupakan produk elektronik yang banyak digunakan oleh keluarga di Indonesia. Dengan teknologi yang mampu membuat makanan lebih tahan lama, menjadikan kulkas sebagai pilihan utama dalam hal menyimpan makanan.

Tidak dapat dipungkiri bahwa kulkas adalah perangkat rumah tangga yang memiliki peran penting dalam menjaga kualitas bahan baku makanan yang kita sajikan untuk keluarga.

Bukan hanya menjaga kesegaran, yang tak kalah penting adalah menjaga kebersihan agar makanan dan minuman yang tersimpan di dalamnya tetap aman untuk dikonsumsi.

Hal Inilah yang mendasari, Brand elektronik terpercaya, AQUA Elektronik baru saja meluncurkan seri kulkas terbaru mereka, yaitu AQUA Flexy Series yang bekerjasama dengan Log In Megastore ABC, Bandung.

BAca juga : Kulkas Side by Side Aqua Japan, Elegan, Canggih dengan Kapasitas Luas

Bagi customer area Bandung dan sekitarnya yang berencana membutuhkan kulkas tersebut dapat mengunjungi booth AQUA Elektronik di Log In Megastore Jl ABC No. 44-46 Bandung.

”Kulkas Smart Flexy Series merupakan satu dari produk premium lainnya yang kami luncurkan tahun ini sebagai bukti transformasi kami sebagai high-end premium brand. Sebagai bagian dari Haier Group, yang telah menjadi Brand No. 1 secara global selama 15 tahun berturut-turut, produk ini hadir karena memiliki dukungan pengembangan teknologi dan kemampuan produksi yang canggih,” ujar Head of Product Planning Department AQUA Elektronik Indonesia, Meiriano Ullman, Selasa (11/6).

Dia menambahkan, Kulkas terbaru ini dikembangkan dengan teknologi untuk menjaga kesegaran makanan, sayur dan buah agar tetap awet dan tahan lama. Produk terbaru ini merupakan langkah AQUA Elektronik untuk mendukung gaya hidup sehat.

Flexy Series ini terdiri dari 3 model dengan total 5 SKU. Kelima SKU ini antara lain, AQR-CTD746RAG(BK), AQR-TTD546RBG(BK), AQR-TTD546RBC(BK), AQR-CTD506RGC(MB) dan AQR-CTD506RGG(MB).

“Kelima model ini dilengkapi berbagai fitur yang dijamin memberikan pengalaman terbaik dalam menyimpan makanan, antara lain ABT (Anti Bacteria) fitur ini mampu menyerap 99,9 persen bakteri dan aroma tidak sedap di dalam kulkas agar bau makanan tidak bercampur satu dengan yang lainnya,” jelas Meiriano Ullman.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan