Intip! Jadwal Acara Festival Tepi Pantai Surabaya Pesta Pora 25-26 Mei 2024

JABAR EKSPRES –  Bagi yang masih mempertanyakan tentang kegiatan Festival Surabaya Pesta Pora 2024 dan jadwalnya, berikut informasinya untuk hari Sabtu dan Minggu, 25-26 Mei 2024.

Tempat kegiatan ini berlokasi di THP KENJERAN, Sebelah Jembatan Suroboyo, dan berlangsung dari tanggal 21 hingga 26 Mei 2024.

Dikutip dari laman Surabaya.go.id, festival ini akan menampilkan 30 pertunjukan dan pelatihan dalam berbagai cabang olahraga.

Wali Kota Eri menjelaskan bahwa ‘Surabaya Pesta Pora’ menjadi sebuah kegiatan yang unik dalam rangka menyambut Hari Jadi Kota Surabaya ke-731.

Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi pemantik untuk meningkatkan aktivitas kepemudaan, olahraga, dan seni.

Menurut Wali Kota Eri, kegiatan ini memberikan kesempatan bagi generasi muda Surabaya untuk berpartisipasi dalam seni dan olahraga di area THP Kenjeran, serta membuka peluang bagi UMKM untuk berkontribusi dalam acara ini.

Jadwal Acara Festival Surabaya Pesta Pora 2024

Dikutip dari Instagram @surabayapestapora, berikut adalah jadwal acara untuk Festival Surabaya Pesta Pora, pada Sabtu dan Minggu, 25-26 Mei 2024:

Sabtu, 25 Mei 2024

  • 09.00-12.00 : Pertunjukkan & Pelatihan Cheerleader Show, Lomba Panah “Gladen Alit” Berkostum Tradisional oleh PERPATRI
  • 09.00-21.00 : Kompetisi Basket 3X3
  • 12.00-18.00 : Kompetisi E-Sports Mobile Legends Bang Bang, PUBG, Free Fire
  • 13.00-17.00 : Self Defense Parade Karate, Kempo, Pencak Silat, Taekwondo, Tarung Drajat, Sambo
  • 15.30-16.30 : Pertunjukkan & Pelatihan Anggar “The Art of Fencing”
  • 16.00-16.30 : Mukbang Challenge oleh Mujigae
  • 16.30-17.00 : Wes Ewes-Ewes Antangin Challenge
  • 16.30-17.30 : Pertunjukkan & Pelatihan Sesi Senam oleh PERSSANI
  • 19.00-21.00 : Noraebang Party & RPD bersama DJ Bernard dimeriahkan oleh Diaz History Maker

BACA JUGA: 5 Event di Bandung 25-26 Mei 2024, Rekomendasi Libur Akhir Pekan Usai Hari Waisak!

Minggu, 26 Mei 2024

  • 09.00 SELESAI : Final Kompetisi Basket 3×3, Aerobic & Fitness Session by ASIAFI
  • 09.00-12.00 : Pertunjukkan & Pelatihan BMX Acrobatic Show
  • 09.00-15.00 : Lomba Time Attack Street Mini 4WD (Tamiya) oleh Play On Indonesia
  • 09.00-17.00 : Pertunjukkan & Pelatihan Air Soft Gun Arena
  • 10.00-11.00 : Sesi Senam Ritmik Bersama oleh KONI
  • 10.00-12.00 : Pertunjukkan & Pelatihan Parkour “Jump Around Session” oleh Parkour Low Profile Surabaya
  • 12.00-18.00 : Kompetisi E-Sports Mobile Legends Bang Bang, PUBG, Free Fire
  • 15.00-17.00 : Workshop Bikin Layang-layang oleh PELANGI
  • 18.00-19.00 : Closing Ceremony Kompetisi Basket 3×3, Turnamen Catur dan Kompetisi Dance Sport
  • 19.00-21.00 : Music Performance & Sing Along oleh Sweet ‘n Sound Band

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan