JABAR EKSPRES – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jabar telah Kick Off Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2024, Rabu (8/5) lalu. Tapi sejumlah sekolah swasta di Jabar sudah banyak yang memulai PPDB lebih awal.
Salah satunya SMA Taruna Bakti. Bahkan PPDB Gelombang 1 sekolah di L.L.R.E Martadinata, Kota Bandung itu sudah penuh atau sold out.
Public Relations Yayasan Taruna Bakti Ivan Septiadi Johannes, mengungkapkan, PPDB itu dibuka sejak Desember 2023 lalu. Tepatnya 18 Desember lalu. Saat ini kuota telah terpenuhi sehingga PPDB untuk SMA telah ditutup. “Sudah Sold Out,” jelasnya saat ditemui beberapa hari lalu.
BACA JUGA: TEGA! Anak di Kalibunder Sukabumi Habisi Nyawa Ibu Kandungnya
Ivan melanjutkan, kuota SMA adalah 293 siswa. Mereka akan dibagi dalam 9 kelas. PPDB itu mempertimbangkan prestasi dan nilai rapor siswa.
Menurut Ivan, pola PPDB di sekolahnya memang kerap sold out lebih awal. Karena memang juga dimulai lebih awal.
Di sisi lain, Memang orang tua butuh merogoh uang yang tidak sedikit untuk bisa menyekolahkan anaknya di sekolah tersebut. Tapi nyatanya peminatnya juga tinggi.
Sementara pihak sekolah memberikan jaminan kualitas pendidikan. Selain sistem dan pengajar yang profesional, sekolah juga ditunjang dengan fasilitas dan infrastruktur pendidikan yang mumpuni. Termasuk bukti lulusan yang banyak menorehkan prestasi.
Sementara itu untuk PPDB SMA tahap 1 yang digelar Pemprov Jabar akan digelar 3-7 Juni. Itu merupakan jalur zonasi dan afirmasi KETM.
Sementara untuk tahap 2 akan dimulai 24-28 Juni. Itu untuk jalur afirmasi PDBK, Perpindahan tugas orang tua dan guru, prestasi kejuaraan, dan prestasi nilai rapor.(son)