Kunjungi DPD Golkar, Maman Padud Pastikan Maju di Pilkada Banjar

JABAR EKSPRES – Tokoh masyarakat Kota Banjar, Maman Suryaman alias Maman Padud, memastikan bahwa dirinya akan kembali maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Banjar 2024.

Pernyataan tersebut disampaikan Maman setelah melakukan kunjungan ke DPD Partai Golkar, Selasa 14 Mei 2024.

“Dengan izin Allah, saya pastikan akan kembali maju dalam Pilkada Banjar 2024,” ujar Maman Padud.

BACA JUGA: Imbas Kecelakaan Maut di Subang, Dishub Jabar Dorong Kemenhub Keluarkan Ini

Maman mengungkap bahwa hingga saat ini dirinya belum mendapat dukungan dari partai politik manapun.

Meski demikian, dia berencana untuk ikut kontestasi kembali karena desakan dari masyarakat.

“Setelah meminta restu keluarga dan masyarakat, saya memutuskan untuk kembali maju dalam Pilkada 2024,” tambahnya.

BACA JUGA: Berapa Tarif Iuran KRIS Pengganti Kelas 1,2,3 BPJS Kesehatan? Simak di Sini!

Maman juga menjelaskan kunjungannya ke DPD Partai Golkar Banjar. Menurutnya hal itu merupakan kunjungan biasa untuk bersilaturahmi.

“Saya dua kali mengikuti Pilkada Banjar, namun belum diberikan izin oleh Allah SWT memenangkan kontestasi. Semoga di Pilkada sekarang bisa menang,” kata dia.

Sementara itu, Ketua DPD Partai Golkar Banjar, Dadang Ramdhan Kalyubi, menyambut baik kedatangan Maman Suryaman yang juga merupakan kader Golkar.

BACA JUGA: PPDB Gelombang 1: SMA Taruna Bakti Sold Out

“Kunjungan Pak Maman ini adalah hal yang biasa, beliau adalah kader Golkar dan kunjungan ini hanya untuk silaturahmi,” ucap Dadang.

Dadang juga menegaskan bahwa Golkar terbuka untuk mengusung calon kandidat dari internal partai, sesuai dengan prosedur yang berlaku. Namun, keputusan akhir tetap berada di tangan DPP Partai Golkar. (CEP)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan