Cara Beli dan Kelebihan Pakai eSIM Telkomsel

JABAR EKSPRES – Telkomsel secara resmi meluncurkan layanan eSIM, yaitu Embedded Subscriber Identity Module untuk pelanggan di Indonesia dan di luar negeri.

Dengan eSIM ini, pelanggan dapat menikmati beberapa keuntungan yang sangat menarik.

Salah satu kelebihan utama eSIM adalah untuk mengakses seluruh jaringan (2G/4G/5G) tanpa memerlukan kartu SIM fisik.

Baca juga : Tampilan Pemutar Video Facebook Sekarang Mirip TikTok

Selain itu, eSIM mengoptimalkan fitur multi-SIM pada perangkat telekomunikasi, yajg memberikan pengalaman digital dengan seamless, mudah, dan praktis bagi penggunanya.

Direktur Utama Telkomsel, Nugroho, menjelaskan bahwa layanan eSIM adalah bagian dari komitmen Telkomsel untuk memberikan solusi inovatif yang sesuai dengan kebutuhan pelanggan yang dinamis dan respon terhadap adopsi teknologi eSIM oleh berbagai perangkat.

Melalui eSIM, Telkomsel berharap dapat memberikan kemudahan dan pengalaman digital yang terintegrasi bagi pengguna.

Cara Pembelian eSIM

Proses pembelian dan registrasi eSIM Telkomsel dapat dilakukan secara online melalui tsel.id/esim.

Pelanggan dapat memilih nomor dan paket eSIM sesuai kebutuhan mereka.

Setelah pembelian berhasil, pelanggan akan menerima email dengan kode QR untuk aktivasi eSIM, yang dapat dipindai dan diaktifkan melalui aplikasi MyTelkomsel.

Selain itu, Telkomsel menawarkan berbagai pilihan paket, baik untuk pelanggan prabayar maupun pascabayar.

Pelanggan dapat memilih paket yang sesuai dengan kebutuhan mereka, mulai dari paket prabayar dengan kuota internet lokal dan nasional hingga paket pascabayar dengan berbagai keuntungan seperti kuota semua jaringan, SMS, dan telepon, serta kemudahan dalam pembayaran tagihan.

Untuk pengguna eSIM yang berpergian ke luar negeri, tersedia juga paket RoaMAX yang memungkinkan pelanggan tetap terkoneksi dengan layanan roaming internasional.

Paket ini memberikan kuota data roaming 10 GB dan masa berlaku 7 hari, serta aktivasi layanan instan di lebih dari 85 negara di seluruh dunia.

Baca juga : Harga Langganan Spotify Premium Bakal Naik Drastis

Meskipun menggunakan teknologi canggih eSIM, pelanggan perlu memperhatikan bahwa eSIM hanya dapat digunakan pada satu perangkat dan tidak dapat dipindahkan ke perangkat lain setelah diaktifkan.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan