Daftar 5 Bansos April 2024 yang Diprediksi Akan Cair!

JABAR EKSPRES – Bagi Anda yang ingin tahu apa saja bantuan sosial (bansos) april 2024 yang diperkirakan akan cair, pastikan membaca sampai tuntas untuk mengetahui informasi secara utuh.

Anda dapat mengetahui informasi mengenai bansos april 2024 yang diprediksi cair melalui artikel ini.

Salah satu bansos april 2024 yang diperkirakan akan cair yaitu bantuan sosial PKH.

Bansos PKH

Program Keluarga Harapan (PKH) adalah program bantuan sosial (bansos) pemerintah Indonesia yang membantu keluarga miskin dan rentan dengan memberikan bantuan keuangan serta akses ke layanan kesehatan dan pendidikan berkualitas. Bansos PKH diluncurkan pertama kali pada tahun 2007, PKH bertujuan untuk meningkatkan taraf hidup keluarga miskin dan mengurangi kemiskinan.

Program bansos PKH menyasar keluarga miskin dan rentan yang terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dan memberikan bantuan tunai kepada tujuh kategori penerima manfaat, termasuk ibu hamil/nifas, anak usia dini, dan lansia.

Bansos PKH disalurkan melalui bank Himbara dengan menggunakan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS). PKH diharapkan terus diperkuat dan diperluas untuk membantu lebih banyak keluarga miskin di Indonesia.

Fase pencairan PKH sebagai berikut: Fase 1 di bulan Januari, Februari dan Maret, Fase 2 di bulan April, Mei, Juni , Fase 3 di bulan Juli, Agustus, dan September, dan Fase 4 di bulan Oktober, November, dan Desember.

Baca juga: Jadwal Pencairan Bansos PKH Tahap Kedua 2024

Program Bantuan Pangan Beras 10 Kg

Program Bantuan Pangan Beras 10 Kg adalah program bantuan sosial yang bertujuan untuk membantu masyarakat miskin dalam memenuhi kebutuhan pangan. Bantuan ini disasarkan untuk Keluarga Penerima Manfaat Program Keluarga Harapan (PKH), Penerima Bantuan Sosial Tunai (BST), masyarakat yang terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), dan masyarakat yang terkena dampak bencana alam.

Penerima manfaat akan menerima 10 kg beras per bulan. Bantuan ini akan disalurkan langsung oleh pemerintah melalui dinas sosial atau kelurahan, atau melalui e-warung yang telah ditunjuk oleh pemerintah.

BPNT

Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) adalah program bantuan sosial yang diluncurkan oleh pemerintah Indonesia pada tahun 2016. Tujuan dari program ini adalah untuk meningkatkan akses keluarga kurang mampu terhadap pangan yang berkualitas dan bergizi, serta memperkuat ketahanan pangan nasional.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan