JABAR EKSPRES – One Piece, karya epik Eiichiro Oda, terus menghipnotis jutaan penggemarnya dengan cerita yang mendebarkan dan karakter yang kuat.
Setiap chapternya selalu dinanti-nanti untuk mengungkap misteri dan peristiwa menarik dalam perjalanan Luffy dan kru Topi Jerami.
Spoiler One Piece chapter 1111 menjadi sorotan utama, mengungkapkan kejutan besar yang akan mengguncang dunia One Piece.
Dalam spoiler ini, kita akan melihat bagaimana Robot Kuno, yang telah tertidur selama 200 tahun, bangun kembali dan kemungkinan besar akan berperan penting dalam petualangan Luffy selanjutnya.
Pertarungan melawan Goroisei dan teori-teori seputar Impel Down juga menjadi fokus pembicaraan yang menarik.
BACA JUGA: Teori: Gorosei, Apakah Mereka Iblis Sejati dalam One Piece?
Artikel ini akan mengupas detail-detail menarik dari spoiler tersebut Chapter 1111, simak ulasan kami rangkuman dari tayangan YouTube Tamagon Park.
Robot Kuno Bangun Setelah 200 Tahun
Satu-satunya pembocor yang terkenal, telah mengonfirmasi bahwa Robot Kuno akhirnya bangun sepenuhnya.
Keberadaan Luffy dan kru di Pulau Egghead diyakini sebagai pemicu bangunnya robot ini. Dikatakan bahwa energi dari Dream of Liberation yang diletakkan Luffy di pulau tersebut telah membangkitkan Robot Kuno dari tidurnya.
Apa Peran Robot Kuno bagi Luffy dan Bajak Laut Topi Jerami?
Dengan bangkitnya Robot Kuno, banyak spekulasi muncul tentang peran robot ini bagi Luffy dan kawan-kawannya.
BACA JUGA: One Piece Live Action Season 2 Mulai Proses Syuting di Cape Town Afrika
Salah satu teori yang beredar adalah kemungkinan Luffy akan mengendalikan Robot Kuno, mirip dengan cara Jonny Soku mengendalikan Giant Robot dalam anime klasik.
Hal ini didukung oleh kesamaan fisik antara Robot Kuno dengan Oars, raksasa legendaris yang pernah dikendalikan oleh Luffy.
Pertarungan Melawan Goroisei dan Implications untuk Cerita
Pertarungan antara Luffy dan kru dengan Goroisei di Pulau Egghead menjadi titik fokus penting. Goroisei turun tangan untuk mengantisipasi sinyal yang akan disampaikan ke seluruh dunia oleh Vegapunk.
Hal ini menunjukkan bahwa cerita One Piece semakin mendekati puncaknya, di mana Luffy dan kawan-kawannya akan menghadapi tantangan terbesar mereka.