Atap Kelas SMAN 1 Ciampea Kabupaten Bogor Ambruk, 7 Orang Luka-luka

JABAR EKSPRES – Atap ruang kelas di SMAN 1 Ciampea Kabupaten Bogor ambruk akibat hujan deras, Kamis (14/3).

Kepala sekolah SMAN 1 Ciampea Sopan Guniadi mengatakan, peristiwa itu terjadi pada pukul 10.30 WIB usai hujan deras sejak pagi hari.

“Awal kejadian saya kurang tahu, yang jelas si jam istirahat habis pembukaan smartren istirahat sebentar, karna bulan puasa jadi siswa diem dikelas,” katanya kepada media.

Dia menyebut, ruangan itu tadinya lab fisika, hanya saja karena kekurangan kelas jadi terpakai untuk belajar.

“Yang luka 7 orang lagi istirahat sebagian diluar sebagian didalam kalo jumlah total kurang jelas,” ucapnya.

“3 orang di bawa ke RSUD. 4 orang dibawa ke tukang urut,”sambungnya.

Saat ini kondisi bangunan ruang kelas yang ambruk itu masih dalam penyelidikan.

“Hasil keputusan dari pihak kepolisian dan sekolah bangunan kelas yang ambruk akan di selidiki terlebih dahulu dan belum boleh dibersihkan,” pungkasnya. (SFR )

Writer: Sandika Fadilah

Tinggalkan Balasan