Penjual Menjerit! Omset Menurun Akibat Kenaikan Harga Bahan Pokok

Angga mengeluhkan sepinya pedagang, menurutnya hal tersebut dampak dari kenaikan harga pangan tersebut. Terutama pada harga minyak yang saat ini menginjak Rp.16.000/liter.

“Minyak juga ikut naik, tadinya Rp.14.000 sekarang bisa sampai Rp.16.000 sampai Rp.16.500. Ini berdampak juga ke produksi penjualan,” keluh Angga.

Sementara untuk harga cabai, Angga mengatakan kini harga cabai ditentukan dari kualitas barangnya sendiri. Kendati demikian, Angga masih terus terpaksa menjualnya meskipun keuntungan omset berkurang.

“Kalau (dagang) itu tetap disesuaikan porsi dan harga jualnya, meskipun keuntungan lumayan menurun,” kata Angga.

“Harapannya harga pokok bisa kembali normal dan turun dan ada solusi dari pemerintah terkait kenaikan harga ini khususnya untuk pedagang kecil seperti kita,” pungkas Angga. (Mong)

Tinggalkan Balasan