Masalah Besar Dunia ini Diprediksi Bakal Merambah ke Indonesia, Waspada!

JABAR EKSPRES – Gejolak politik dan ekonomi global tetap menjadi perhatian bagi negara-negara di seluruh dunia, termasuk Indonesia.

Chairul Tanjung (CT), Chairman and Founder of CT Corp, mengidentifikasi empat isu global yang kemungkinan akan berdampak besar bagi Indonesia.

Baca juga : Krisis Bayi Korea Selatan: Insentif $270 Miliar Gagal Meningkatkan Kesuburan

Pertama, konflik antara Rusia-Ukraina dan Hamas-Israel. Konflik ini telah meningkatkan harga beberapa komoditas, termasuk pangan dan energi, yang berpotensi memengaruhi stabilitas ekonomi global.

Kedua, masalah stres keuangan global yang mengganggu pasokan dan permintaan di sektor keuangan, terutama terkait dengan kenaikan suku bunga Bank Sentral Amerika Serikat.

Hal ini berpotensi memengaruhi suku bunga di Indonesia dan negara lainnya serta memperlambat investasi.

Ketiga, isu lingkungan, seperti kekeringan, yang dapat mempengaruhi sektor pertanian Indonesia dan menyebabkan ketergantungan yang lebih besar pada impor beras.

Keempat, disrupsi teknologi, seperti kecerdasan buatan (AI) dan robotisasi, yang dapat mengubah landscape tenaga kerja.

Baca juga : Mantan PM Palestina Desak Israel Biayai Pembangunan Kembali Gaza

Ketidaksiapan dalam menghadapi perkembangan teknologi ini dapat menjadi tantangan serius bagi pasar kerja Indonesia di masa depan.

Chairul Tanjung menekankan pentingnya Indonesia untuk siap menghadapi dinamika global yang terus berkembang agar dapat menjaga stabilitas dan kemajuan ekonomi di masa yang akan datang.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan