Tutup Buku Periode 2023, KSPPS Al Uswah Indonesia Gelar RAT

“Artinya simpanan kita dipercaya. Total ada Rp 27 miliar simpanan yang dimiliki, di mana Rp 24 miliar di antaranya kita salurkan ke pembiayaan. Itu disalurkan ke anggota dan sisanya cash. Bahkan tingkat kemacetan kita hanya 3,66 persen di bawah 4 persen,” katanya.

Saat ini, KSPPS Al Uswah Indonesia telah memiliki 6 kantor cabang dan satu kantor kas. Kantor cabang ini ada di Banjar, Langensari, Rancah, Banjarsari, Ciamis hingga Sidareja Cilacap Jawa Tengah. Sementara untuk Kantor Kas ada di Rajadesa. Meski begitu, pihaknya akan terus mengembangkan dengan menambah dua kantor cabang lagi pada tahun 2024.

“Kita target penambahan dua kantor cabang. Kalau untuk target capaian bagi anggota masih Rp 700 juta, sedangkan target dari para pengurus yakni Rp 1,5 miliar untuk target pada tahun 2024. Kita pengurus targetnya harus lebih, karena kita ingin mendapatkan prestasi yang baik di hadapan anggota,” katanya.

BACA JUGA: Prediksi Alur Cerita One Piece 1109: Kekacauan di Pulau Egghead Makin Mencekam!

Kegiatan dari KSPPS Al Uswah Indonesia selalu diawasi oleh Dewan Pengawas Syariah yang mengikuti Dewan Syariah Nasional MUI. Jadi setiap tahun diawasi sampling akad, minimal 6 kali dalam setahun.

“Itu untuk memastikan akad-akad kita syariah. Karena kita juga tidak mau kalau tidak syariah. Karena moto kita hidup berkah dengan syariah,” kata H. Supriyadi.

Sementara itu, Kabag Kesra Setda Kota Banjar H. Agus Mulyana S.K.M, M.M, mengatakan, keberadaan dari KSPPS Al Uswah Indonesia ikut berperan dalam meningkatkan taraf kehidupan masyarakat secara ekonomi khususnya di Kota Banjar. Salah satunya dipastikan ikut terlibat dalam menurunkan angka kemiskinan di Kota Banjar.

“Berdasarkan data tahun 2021-2022, angka kemiskinan kita turun dari 7,11 persen menjadi 6,7 persen. Atau sekitar 400 an jiwa naik status dari keluarga miskin menjadi tidak miskin. Mudah-mudahan ini salah satunya dari kontribusi (KSPPS Al Uswah Indonesia),” katanya.

H. Agus Mulyana meyakini peran Al Uswah Indonesia salah satunya menurunkan angka kemiskinan. Maka pemerintah turut menyampaikan ucapan terima kasih karena telah berkiprah meningkatkan dan mengembangkan serta ikut berkiprah membangun Kota Banjar dalam mensejahterakan masyarakat.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan