Syarat Daftar Kartu Prakerja Gelombang 63, Dibuka Tahun ini

JABAR EKSPRES – Bagi Anda yang ingin daftar Kartu Prakerja gelombang 63 yang akan dibuka tahun ini, silakan penuhi syarat berikut ini.

Di tahun 2024 ini, pemerintah akan kembali membuka pendaftaran program Kartu Prakerja untuk pembukaan pertama gelombang 63.

Kabarnya pemerintah akan membuka pendaftaran program di tahun ini sebanyak 1,2 juta peserta.

Sasaran untuk pendaftar Kartu Prakerja ini lebih diutamakan kepada para pekerja, pencari kerja, dan pelaku usaha mikro.

BACA JUGA: Teknik Psikologi: 2 Gaya Komunikasi yang Bisa Menghancurkan Hubungan Anda

Lebih lanjutnya, Manajemen Pelaksana hanya akan meloloskan pendaftar yang telah memenuhi syarat berikut ini.

Syarat Daftar Kartu Prakerja 2024

  1. Merupakan Warga Negara Indonesia (WNI) yang sudah berusia 18 tahun ke atas.
  2. Tidak sedang mengikuti pendidikan formal seperti sekolah atau kuliah.
  3. Sedang mencari kerja, pekerja yang terkena PHK, atau pekerja yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja, seperti pekerja yang dirumahkan.
  4. Bukan merupakan pejabat negara, pimpinan dan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD).
  5. Bukan merupakan Aparatur Sipil Negara, TNI/POLRI, Kepala Desa dan perangkat Desa, serta Direksi, Komisaris.
  6. Bukan merupakan Dewan Pengawas Badan Usaha Milik Negara/Badan Usaha Milik Daerah (BUMN/BUMD).
  7. Buka penerima Kartu Prakerja Tahun 2020, 2021, 2022, dan 2023.
  8. Maksimal 2 NIK dalam 1 KK yang bisa daftar, dan menjadi peserta Kartu Prakerja 2024.
  9. Penerima bansos bisa mengikuti program Kartu Prakerja 2024.

Pendaftar yang telah memenuhi syarat, kemungkinan besar akan lolos seleksi dan mendapatkan pelatihan gratis, serta mendapatkan insentif Rp4,2 juta yang akan dicairkan.

Peserta dapat mencairkan insentif Kartu Prakerja melalui e-wallet DANA, Gopay, LinkAja, dan OVO, serta nomor rekening BNI dan BCA.

BACA JUGA: Trik Psikologi: 4 Kebiasaan yang Membuat Hidup Lebih Tenang

Berikut ini cara buat akun Kartu Prakerja untuk mendaftar gelombang 63, jika pendaftaran sudah dibuka.

Cara Buat Akun

  1. Persiapkan perangkat HP atau komputer dengan koneksi internet yang stabil.
  2. Akses dashboard Kartu Prakerja.
  3. Buat akun dengan mengklik “Daftar Sekarang” di pojok kanan atas.
  4. Isi data sesuai KTP, termasuk nama, alamat email, dan password pada kolom yang disediakan.
  5. Periksa email untuk aktivasi akun dari Kartu Prakerja.
  6. Pembuatan akun Kartu Prakerja selesai.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan