Apakah Aplikasi Penghasil Uang BIT Aman Digunakan? Cek Faktanya

JABAR EKSPRES – Apakah aplikasi penghasil uang BIT aman digunakan atau justru aplikasi penipuan? Mari kita bahas.

Melansir dari laman bitapp8.com, aplikasi penghasil uang BIT atau BIT APP adalah perusahaan pemasaran dan periklanan interaktif yang berbasis di Colorado, Amerika Serikat.

Perusahaan ini didirikan pada tahun 2022 oleh ADIZA IBRAHIM, meskipun pendiriannya ditunda karena pandemi virus corona. BIT APP mengkhususkan diri dalam menghubungkan merek dengan konsumen dan telah bekerja di industri ini sejak 2018.

Mereka menggunakan teknologi promosi internet dan memiliki tim ahli industri yang berpengalaman untuk membantu meningkatkan visibilitas aplikasi. Perusahaan ini merekrut staf online di Indonesia untuk membantu pengembang mempromosikan aplikasi mereka, dan setiap kali aplikasi berhasil meningkatkan unduhan, BIT APP akan mengenakan biaya promosi dan membayar staf online.

Baca Juga: Bongkar Aplikasi Investasi Maersk yang Diduga Penipuan!

BIT APP berusaha menciptakan masa depan yang lebih baik dan mengundang orang untuk bergabung dengan industri ini.

Namun benarkah keterangan tersebut? atau hanya tipuan semata? Aplikasi ini penghasil uang BIT tidak tersedia di Play Store dan membutuhkan kode undangan untuk mendaftar. Hal ini bisa menjadi ciri-ciri aplikasi penipuan atau skema piramida.

Cara mendapatkan uang dari aplikasi penghasil uang BIT juga mencurigakan, walaupun harus menyelesaikan tugas-tugas, seperti mengunduh aplikasi lain. Namun, penghasilan dari menyelesaikan tugas tersebut tidak dapat langsung ditarik dan pengguna harus menyetor uang terlebih dahulu.

Kemudian di dalam aplikasi ini juga terdapat tabel yang mirip seperti aplikasi skema Ponzi lainnya yang menawarkan keuntungan tinggi dengan modal rendah.

Aplikasi tersebut mengiming-imingi semakin besar uang yang didepositkan maka semakin besar juga keuntungan yang akan didapatkan oleh pengguna. Akan tetapi hal tersebut tampak tidak proporsional dan mencurigakan, menunjukkan ciri-ciri aplikasi penipuan.

Lantas siapa yang diuntungkan dari aplikasi penghasil uang seperti BIT ini? Orang yang akan diuntungkan tentu saja pengembang dari aplikasi, kemudian member-member lama yang berhasil mengajak banyak orang, sementara para member baru akan menjadi korban.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan