JABAR EKSPRES – Iwan Setiawan, Bupati Bogor, akan segera mengakhiri masa jabatannya dalam waktu dekat. Masa jabatannya akan berakhir pada 30 Desember 2023. Ia menyampaikan ucapan terima kasih dan berpamitan kepada warga Bogor saat membuka kegiatan Puncak Fest pada Selasa (26/12) kemarin.
“Ini kan beberapa hari lagi saya menjabat kalau ngumpulkan seluruh warga Bogor gak mungkin, makannya saya memanfaatkan momentum ini untuk izin pamit,” katanya.
“Semua yang kami lakukan ini ada pedomannya RPJMD (Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah) yang kami susun dan evaluasi banyak yang sudah dan belum, sekali lagi mohon maaf,”sambungnya.
Baca Juga:Mahfud MD Komentari Relawan Paslon 2 yang Ditembak di Sampang MaduraBanjar Water Park, Wisata Kebanggaan Kota Banjar yang Mati Suri
Dalam kesempatan tersebut, Iwan Setiawan juga menitipkan pesan khusus kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor.
“Sesuai reformasi birokrasi, profesionalisme terus berproses, (ASN) harus menyesuaikan karena negara ini tambah maju, tambah ketat, dan harus tambah profesional. Tidak bisa ASN itu seperti berada di zona nyaman, melayani masyarakat tidak turun. Harus jemput bola lah,” tegasnya.
